Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siapa Sripeni Inten Cahyani, Plt Dirut PLN yang Disentil Jokowi?

Siapa Sripeni Inten Cahyani, Plt Dirut PLN yang Disentil Jokowi? Jokowi di Kantor PLN. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Nama Sripeni Inten Cahyani beberapa hari ini menjadi perbincangan. Hal itu karena posisinya sebagai Pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama PT PLN Persero tengah menjadi sorotan. Di mana pada Minggu (5/8) lalu terjadi pemadaman listrik secara massal di sebagian wilayah pulau Jawa.

Akibat hal itu Sripeni kena marah Presiden Jokowi karena tak bisa mengantisipasi pemadaman listrik. Berikut profil Sripeni Inten Cahyani, Plt Dirut PLN yang disentil Jokowi:

Baru Jadi Plt Dirut PLN

Sripeni Inten Cahyani baru hitungan hari duduk di kursi Plt Dirut PLN. Dia dilantik pada Jumat (2/8) lalu menggantikan Djoko Abumanan yang sebelumnya menjabat Plt Dirut PLN.

Sebelum menjadi Plt, Sripeni bertugas sebagai Direktur Pengadaan Strategis 1. Jabatan itu masih didudukinya hingga saat ini. Sripeni merangkap dua jabatan sekaligus dalam perusahaan pelat merah tersebut.

Pernah Jadi Direktur Utama PT Indonesia Power

Sebelum bergabung dengan PT PLN Persero, karier Sripeni Inten Cahyani cukup moncer. Dia menjabat sebagai Direktur Utama PT Indonesia Power. Selain itu, posisi-posisi strategis di anak perusahaan PLN sempat dijajalnya.

Seperti Direktur Keuangan Indonesia Power, Eksekutif Utama Bidang Keuangan Indonesia Power yang ditugas karyakan sebagai Senior Spesialis Keuangan Divisi Keuangan Korporat PLN dan Kepala Divisi Pendanaan dan Asuransi Indonesia Power.

Sekretaris Dewan Komisaris Perusahaan

Selanjutnya, posisi lain pernah diduduki Sripeni Inten Cahyani yakni Sekretaris Dewan Komisaris PT Cogindo Daya Bersama. Sripeni juga aktif di Sekretariat Working Group 1 Generation & Renewable Energi HAPUA (Head of ASEAN Power Utilities, Authorities).

Pendidikan

Sripeni Inten Cahyani wanita kelahiran Pati 7 Oktober 1968 mengenyam pendidikan hingga S2. Kuliah S1 dia memilih Universitas Diponegoro. Dia mengambil Teknik Kimia.

Setelah itu Sripeni melanjutkan S2 Bidang Manajemen di STM PPM Jakarta. Dia juga pernah meraih gelar profesi Ajun Ahli Asuransi Indonesia Kerugian.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya
Isu Presiden Jokowi Titip Nama Menteri, Gibran: Keputusan di Prabowo
Isu Presiden Jokowi Titip Nama Menteri, Gibran: Keputusan di Prabowo

Gibran menampik jika Presiden Joko Widodo menitipkan nama di kabinte pemerintahan selanjutnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dikabarkan Lantik Menteri ATR/BPN dan Menko Polhukam Besok Pagi
Jokowi Dikabarkan Lantik Menteri ATR/BPN dan Menko Polhukam Besok Pagi

Kabarnya, AHY akan menggantikan Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Istana Jelaskan Alasan Jokowi Tak Pilih Prabowo Jadi Plt Menko Polhukam
Istana Jelaskan Alasan Jokowi Tak Pilih Prabowo Jadi Plt Menko Polhukam

Jokowi menunjuk Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian sebagai Plt Menko Polhukam.

Baca Selengkapnya
AHY Temui Jokowi di Istana Usai Hadiri Rapat Pleno Penetapan Presiden di KPU, Ini yang Dibahas
AHY Temui Jokowi di Istana Usai Hadiri Rapat Pleno Penetapan Presiden di KPU, Ini yang Dibahas

KPU resmi menetapkan Prabowo Subianto sebagai Presiden terpilih 2024-2029

Baca Selengkapnya
Jenderal Agus Subiyanto Sebar 446.219 Prajurit TNI untuk Amankan Pemilu
Jenderal Agus Subiyanto Sebar 446.219 Prajurit TNI untuk Amankan Pemilu

446.219 prajurit TNI secara serentak di seluruh Indonesia dikerahkan untuk mendukung kelancaran pesta demokrasi jelang hari pencoblosan 14 Februari.

Baca Selengkapnya
Suasana Kabinet Jokowi Usai Pilpres 2024, Prabowo Disalami Sri Mulyani & Ngobrol Bareng Sandiaga
Suasana Kabinet Jokowi Usai Pilpres 2024, Prabowo Disalami Sri Mulyani & Ngobrol Bareng Sandiaga

Ini kali pertama Jokowi menggelar sidang kabinet paripurna usai pemungutan suara Pilpres 2024 pada 14 Februari lalu

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Pihak Istana masih menunggu pembuktian atas tuduhan yang disampaikan persidangan.

Baca Selengkapnya