Jokowi Tinjau Harga Minyak Goreng dan Bagikan BLT di Pasar Muntilan

Jokowi Kunjungi Pasar Muntilan. ©Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Merdeka.com - Jokowi Tinjau Harga Minyak Goreng dan Bagikan BLT di Pasar Muntilan. Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mengunjungi Pasar Muntilan, Magelang, untuk meninjau harga minyak goreng curah dan membagikan BLT kepada pedagang.
Foto 1 dari 7

©Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana saat meninjau harga minyak goreng di Pasar Muntilan, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (21/5/2022). Dalam kunjungan tersebut Jokowi dan Iriana juga membagikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada para penerima manfaat.