Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Camilan Sehat Ibu Hamil yang Enak, Bantu Jaga Kesehatan Janin

7 Camilan Sehat Ibu Hamil yang Enak, Bantu Jaga Kesehatan Janin Ilustrasi oatmeal. Shutterstock/Africa Studio

Merdeka.com - Perempuan yang sedang hamil harus selalu menjaga kondisi supaya tubuh dan janin tetap dalam keadaan sehat. Menjaga kesehatan dengan maksimal bisa mengurangi hal-hal buruk yang bisa terjadi pada ibu hamil, apalagi pada kehamilan trimester pertama. Selain rutin mengontrol kesehatan janin ke dokter kandungan, tidak ada salahnya juga mengimbangi dengan makanan yang kaya akan nutrisi.

Menjaga pola makan teratur dan mengontrol jenis makanan yang masuk, bisa menjadi upaya untuk meningkatkan kecerdasan sang bayi dan juga menyehatkan tubuh ibunya. Sayangnya ibu hamil kerap tidak berselera untuk mengonsumsi makanan berat seperti nasi dan lauk pauknya.

Meskipun begitu, kamu tidak perlu khawatir karena kamu bisa mengimbanginya dengan mengonsumsi camilan sehat, baik untuk diri kamu sendiri dan calon bayi kamu. Berikut 7 camilan sehat ibu hamilyangtelah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com pada Kamis, (1/10/2020).

1. Pisang

024 tantri setyorini

©2018 Merdeka.com/Pixabay

Camilan sehat ibu hamil yang pertama adalah pisang. Pisang merupakan buah tropis yang disukai banyak orang. Mengingat rasanya yang manis dan enak, pisang juga bisa diolah menjadi berbagai macam camilan yang enak dan sehat.

Pisang memiliki kandungan karbohidrat, vitamin C, potassium, serat, vitamin B6, kalium, magnesium, folat dan mangan. Kandungan nutrisi ini menjadikan buah pisang menjadi salah satu asupan yang baik dikonsumsi untuk ibu hamil.

Beberapa manfaat yang didapat saat mengonsumsi pisang yaitu mencegah sembelit, menangkal radikal bebas, mengurangi risiko bayi lahir cacat, meringankan morning sickness dan meringankan keram kaki.

2. Alpukat

ilustrasi alpukat

©Pixabay

Camilan sehat ibu hamil berikutnya adalah alpukat, yang terkenal dengan kandungan asam folat yang sangat dibutuhkan ibu hamil untuk menjaga kesehatan janin dalam kandungannya.

Beberapa manfaat yang bisa diperoleh saat mengonsumsi alpukat adalah dapat menjaga kesehatan sistem pencernaan, mengatasi morning sickness, mempertahankan kadar kolesterol, meringankan keram kaki, membantu penyerapan nutrisi dan meningkatkan perkembangan otak pada janin.

3. Oatmeal

ilustrasi oatmeal

©Pixabay/Pexels

Sudah banyak orang yang tahu bahwa oatmeal merupakan salah satu camilan sehat terutama bagi ibu hamil. Hal ini tak lain karena kandungan nutrisi di dalamnya seperti serat, protein, dan vitamin B6.

Mengonsumsi semangkuk oatmeal untuk sarapan di pagi hari akan memberikan energi ektra, apalagi saat kamu sedang merasa lelah atau mual-mual. Nutrisi yang dikandung oatmeal ini juga baik untuk perkembangan bayi.

4. Susu dan Produk Turunannya

cara membuat yoghurt

©2020 Merdeka.com

Selain oatmeal, camilan sehat ibu hamil lainnya adalah susu dan produk turunannya. Susu dan produk olahan susu, seperti yoghurt kaya akan kalsium yang membantu pembentukan tulang pada bayi serta menjaga kesehatan tulang ibu. Selain itu, kandungan protein, kalsium dan probiotik di dalam yoghurt juga dapat dapat membangun bakteri yang mendukung sistem kekebalan tubuh, kadar glukosa dalam darah menjadi lebih sehat hingga saluran pencernaan.

Kondisi sembelit yang dirasakan wanita hamil menjadi hal yang umum selama kehamilan, dengan mengonsumsi yoghurt akan membantu ibu melancarkan pencernaannya.

5. Kacang-Kacangan

kacangan

© zeenews.india.com

Saat hamil, beberapa perempuan umumnya mengalami masalah pencernaan seperti wasir atau konstipasi (susah BAB). Untuk itu, kamu sangat disarankan untuk lebih banyak mengonsumsi kacang-kacangan. Selain mengandung serat yang baik untuk pencernaan, makanan sehat untuk ibu hamil ini juga diperkaya dengan zat kalsium, folat, zat besi, dan seng.

6. Roti Gandum

resep olahan roti gandum

Instagram/@ ©2020 Merdeka.com

Jika dibandingkan dengan roti putih yang biasanya terbuat dari tepung terigu, roti gandum lebih baik untuk dikonsumsi. Selain nutrisinya yang baik roti gandum juga kaya akan serat yang baik untuk kesehatan pencernaan, mengurangi konstipasi dan diare.

Protein dan beberapa kandungan vitamin lainnya yang terdapat dalam roti gandum baik untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan juga menjaga perkembangan otak janin. Karena hal ini akan membuat penyerapan nutrisi ke otak menjadi lebih baik dan juga dapat mengoptimalkan perkembangan otak.

7. Ubi

ilustrasi roti ubi korea

©2020 Cookpad/Masakdong with Mamabrins

Ubi juga bisa jadi camilan sehat untuk ibu hamil berikutnya. Ubi merupakan makanan yang penuh serat bergizi. Selain itu, ia juga mengandung vitamin B6, potasium, vitamin C, zat besi, serta beta-karoten.

Kandungan yang terdapat dalam ubi ini baik untuk perkembangan mata, tulang, dan kulit bayi. Bahkan dapat memenuhi kebutuhan zat besi dalam tubuh.

(mdk/nof)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Ibu Hamil Cegah Janin Idap Penyakit Jantung Bawaan
Cara Ibu Hamil Cegah Janin Idap Penyakit Jantung Bawaan

Penyakit Jantung Bawaan ada yang sembuh dengan sendirinya, namun ada juga yang harus menjalani tindakan intervensi.

Baca Selengkapnya
7 Kandungan Makanan untuk Tambah Berat Badan Janin secara Sehat, Penting Dikonsumsi Ibu Hamil
7 Kandungan Makanan untuk Tambah Berat Badan Janin secara Sehat, Penting Dikonsumsi Ibu Hamil

Menambah berat badan janin bisa dilakukan dengan konsumsi sejumlah makanan sehat berikut.

Baca Selengkapnya
7 Makanan Pengganti Nasi saat Hamil Muda, Ini Rekomendasi yang Disarankan
7 Makanan Pengganti Nasi saat Hamil Muda, Ini Rekomendasi yang Disarankan

Pastikan Anda mendapatkan cukup asupan nutrisi saat hamil dengan makanan-makanan pilihan ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menurunkan Darah Tinggi saat Hamil, Cegah Gangguan pada Janin
Cara Menurunkan Darah Tinggi saat Hamil, Cegah Gangguan pada Janin

Hipertensi selama kehamilan bukan hanya meningkatkan risiko komplikasi bagi ibu, tetapi juga dapat mempengaruhi kesehatan dan perkembangan janin.

Baca Selengkapnya
5 Tips Tetap Bisa Makan Sehat selama Liburan dengan Nyaman
5 Tips Tetap Bisa Makan Sehat selama Liburan dengan Nyaman

Pada saat berlibur, seseorang cenderung makan sembarangan sehingga mengganggu pola makan sehat yang mereka miliki.

Baca Selengkapnya
8 Makanan untuk Memperkuat Ingatan, Cocok bagi si Pelupa
8 Makanan untuk Memperkuat Ingatan, Cocok bagi si Pelupa

Dengan bertambahnya usia atau karena tekanan dan gaya hidup, banyak dari kita yang merasakan penurunan daya ingat. Namun, makanan yang tepat bisa mengatasinya.

Baca Selengkapnya
Manfaat Markisa untuk Ibu Hamil, Bisa Bantu Perkembangan Janin
Manfaat Markisa untuk Ibu Hamil, Bisa Bantu Perkembangan Janin

Penjelasan mengenai manfaat buah markisa untuk ibu hamil yang bisa bantu perkembangan janin.

Baca Selengkapnya
8 Menu Sehat untuk Tumbuh Kembang Otak  dan Kecerdasan Si Kecil
8 Menu Sehat untuk Tumbuh Kembang Otak dan Kecerdasan Si Kecil

Makanan untuk bayi sejak usia 6 bulan bukan sekadar pemenuhan kebutuhan gizi harian, melainkan juga kunci utama dalam mendukung perkembangan otak.

Baca Selengkapnya
5 Jenis Makanan yang Boleh Disantap di Atas Jam 7 Malam
5 Jenis Makanan yang Boleh Disantap di Atas Jam 7 Malam

Makanan yang mudah dicerna di pagi hari belum tentu mudah dicerna di malam hari. Yuk, simak makanan yang boleh disantap saat malam!

Baca Selengkapnya