Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Melihat Uniknya Motor Soang, Si Roda Dua Pengangkut Beban Berat di Pegunungan Jabar

Melihat Uniknya Motor Soang, Si Roda Dua Pengangkut Beban Berat di Pegunungan Jabar Motor soang khas pegunungan Jawa Barat. ©2021 YouTube Masday/Merdeka.com

Merdeka.com - Bagi warga di kawasan pegunungan terjal, fungsi kendaraan mobilisasi cukup jadi perhitungan. Hal ini lantas menginspirasi masyarakat di wilayah dataran tinggi Jawa Barat untuk menggunakan motor soang.

Keunikan motor tersebut bukan saja dari namanya yang mirip hewan unggas, namun dari bentuknya yang tak lazim.

Seperti terlihat, motor soang memiliki setang kemudi yang tinggi, dengan bentuk bodi kendaraan yang disulap menyerupai perahu (melengkung).

"Jadi bentukannya itu emang agak aneh juga sih ini, kaya Soang (bahasa Sunda hewan unggas Angsa)" kata salah satu pemilik bernama Masday, di akun YouTube pribadinya Masday Channel.

Khusus Melewati Jalanan Terjal Berlumpur

motor soang khas pegunungan jawa barat

motor soang khas pegunungan jawa barat

©2021 YouTube Masday & Mangpep Vlog /Merdeka.com

Selama ini, keberadaan motor soang cukup diandalkan. Ia bisa melewati medan berbatu hingga berlumpur yang sulit, karena posisi roda yang dipasang rantai secara melingkar di banyak sisi.

Biasanya masyarakat setempat akan memanfaatkannya, terutama saat memasuki musim hujan karena laju rodanya yang anti selip.

"Ini bannya juga dipakaikan rantai, rantai biasa sih. Kalau nggak dipakai rantai ini gak bakalan naik (jalan) soalnya lici sih jalannya" terang pemuda tersebut.

Pengemudi Duduk di Jok Belakang

motor soang khas pegunungan jawa barat

motor soang khas pegunungan jawa barat

©2021 YouTube Sandi Nugraha/Merdeka.com

Secara tampilan, motor soang berbeda dari motor kebanyakan yang bisa ditumpangi dua orang. Menurut Masday, motor tersebut hanya bisa dikendarai satu penumpang yang duduk di jok belakang.

Hal ini dikarenakan fungsinya yang dikhususkan untuk mengangkut beban berat, seperti bahan bangunan, kayu besar hingga hewan ternak di bagian tengah bodi.

"Motor ini dibuat begini karena di depan buat ngangkut barang, jadi enak kalau ngangkut di depan. Ini dibuatnya pakai potongan velg yang dilas ya. Untuk jok pengemudi mengendarainya dari belakang" jelas dia.

Asal Usul Nama Soang

motor soang khas pegunungan jawa barat

©2021 YouTube Masday/Merdeka.com

Jika dilihat, asal usul penggunaan nama soang berasal dari tingginya setang kemudi motor yang menyerupai leher panjang dari unggas putih tersebut.

Masday menambahkan, motor soang sendiri berasal dari proses modifikasi sepeda motor seperti matic maupun bebek yang didesain untuk mengangkut barang. Bagian tangki bensin diganti jerigen di depan motor, dan sistem transmisi menggunakan starter aki agar mudah dinyalakan saat mesin mati di tanjakan.

"Motor soang memang motor kustom ya, ini diubah bentuk buat angkut barang, di mana bagasinya dibikin dari velg yang dipotong dan dilas. Persenelingnya juga udah diganti pakai kayu, biar panjang dan bisa dikendalikan dari belakang" tandasnya

Sebagaimana dimuat di YouTube Mangpep Channel, motor tersebut bisa ditemukan di kawasan dataran tinggi Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dan sekitarnya.

(mdk/nrd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tiga Warga Garut Diamuk Berandalan Bermotor di Malam Tahun Baru
Tiga Warga Garut Diamuk Berandalan Bermotor di Malam Tahun Baru

Tiga warga Cibatu, Garut, Jawa Barat diduga diamuk sekelompok berandalan bermotor.

Baca Selengkapnya
Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang
Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang

Petugas gabungan di Lampung kemudian membantu menenangkan pemudik asal Karawang, Jawa Barat tersebut.

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Rata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Maling Bersenjata Api Sabet Perut Warga Tangsel dengan Celurit Setelah Dipergoki Curi Motor
Maling Bersenjata Api Sabet Perut Warga Tangsel dengan Celurit Setelah Dipergoki Curi Motor

Yana Suryana, menderita luka serius di perut akibat sabetan senjata tajam pencuri sepeda motor di Jalan Roda Hias, Serpong, Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya
Sejarah Geng Motor di Indonesia, dari Kelompok Awal Hingga Tindakan Berbahaya
Sejarah Geng Motor di Indonesia, dari Kelompok Awal Hingga Tindakan Berbahaya

Perjalanan sejarah geng motor di Indonesia dari awal kemunculannya sampai tindakan anarkis. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Laksanakan Tugas, Mayjen Kunto Arief Pakai Motor Bareng Istri ke Sumedang ketemu Gen Z
Laksanakan Tugas, Mayjen Kunto Arief Pakai Motor Bareng Istri ke Sumedang ketemu Gen Z

Saat melakukan perjalanan, sang jenderal mengendarai motornya sendiri ditemani sosok spesial.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat
Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat

Dari hasil rekapitulasi jumlah kendaraan pada arus mudik dari Merak ke Bakauheni yang didata Polda Banten sebanyak 259.216 kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya
Motor Pengantar Jenazah Istri Habib Rizieq Masuk Tol Jagorawi, Ini Penjelasan Pengacaranya
Motor Pengantar Jenazah Istri Habib Rizieq Masuk Tol Jagorawi, Ini Penjelasan Pengacaranya

Pemotor pengantar jenazah istri Habib Rizieq, Syarifah Fadhlun masuk ke Jalan Tol Jagorawi pada Minggu (17/12) lalu.

Baca Selengkapnya
FOTO: Banjir Parah Landa Jalur Penghubung Jakarta-Tangerang, Pemotor Andalkan Jasa Gerobak
FOTO: Banjir Parah Landa Jalur Penghubung Jakarta-Tangerang, Pemotor Andalkan Jasa Gerobak

Banjir terjadi setelah hujan mengguyur Jakarta selama semalaman. Kondisi itu diperparah dengan buruknya sistem drainase di kawasan tersebut.

Baca Selengkapnya