Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Manfaat Masker Wajah Alami yang Menarik Diketahui, Tingkatkan Kelembapan Kulit

6 Manfaat Masker Wajah Alami yang Menarik Diketahui, Tingkatkan Kelembapan Kulit Ilustrasi masker wajah. ©Pexels/Anna Shvets

Merdeka.com - Beberapa manfaat masker wajah alami berikut ini sangat menarik untuk Anda ketahui. Penggunaan masker wajah telah menjadi salah satu langkah penting dalam perawatan kecantikan kulit.

Masker wajah adalah salah satu cara termudah untuk mendapatkan kulit yang sehat dan kenyal dalam beberapa menit. Masker biasanya dirancang untuk jenis kulit dan usia yang berbeda, dengan berbagai pilihan dan fitur kecantikan.

Biasanya produk masker wajah hanya digunakan untuk waktu yang singkat saja. Hanya perlu beberapa detik untuk menerapkan dan kemudian Anda hanya perlu menunggu selama 15 hingga 20 menit dan kemudian membilasnya.

Kepraktisan yang ditawarkan inilah yang membuat masker wajah sangat populer. Belakangan ini terutama sedang berkembang tren masker wajah alami yang menggunakan bahan-bahan segar demi mendapatkan kandungannya secara langsung tanpa melewati proses percampuran kimiawi.

Apa saja manfaat masker wajah alami ini? Berikut ulasan selengkapnya yang penting untuk Anda ketahui.

1. Tingkatkan Kelembapan Kulit

Manfaat masker wajah alami yang pertama untuk membantu meningkatkan kelembapan kulit. Masker wajah alami dapat membawa kelembapan dan hidrasi untuk jenis kulit kering dan dehidrasi, mengutip wprbeautyspaandcosmetic.co.uk.

Air dari masker menembus jauh ke dalam epidermis kulit untuk melembutkan kulit dan meningkatkan elastisitasnya. Ketika kulit terhidrasi dan dilembapkan dengan baik, Anda juga akan lebih mudah untuk mengenakan makeup pada wajah. Kulit yang terhidrasi juga memberikan penampilan yang lebih sehat dan awet muda pada kulit.

2. Bersihkan Kulit Lebih Dalam

Manfaat masker wajah alami yang kedua untuk membantu membersihkan kulit secara lebih mendalam. Pembersihan dengan masker wajah membantu menghilangkan kelebihan minyak dan kotoran, membuka pori-pori dan mengencangkan kulit sehingga membuat kulit tampak bersih dan bercahaya.

Rata-rata masker wajah alami juga sangat baik untuk semua jenis kulit. Masker wajah menyelam lebih dalam ke pori-pori daripada pembersih harian biasa. Mereka dapat membantu mengeluarkan kotoran, minyak dan debu dari bawah permukaan kulit secara lebih menyeluruh.

3. Mengandung Antioksidan

Manfaat masker wajah alami yang ketiga terdapat dalam kandungan antioksidannya. Antioksidan melindungi sel dari kerusakan oleh molekul yang disebut 'radikal bebas' yang terjadi ketika kulit terpapar racun (asap rokok, polusi, alkohol, stres, dan sinar UV).

Radikal bebas ini merusak sel dan menyebabkan kerutan. Menerapkan minyak dan produk yang kaya antioksidan dapat membantu mencegah kerusakan tersebut. Masker wajah membantu mengeluarkan dan menghilangkan kotoran seperti polutan dan bakteri dari kulit.

4. Kencangkan Pori-Pori

Manfaat masker wajah alami yang keempat untuk membantu mengencangkan pori-pori. Masker wajah diketahui dapat membantu mengencangkan jaringan kulit, meratakan warna kulit, dan juga membantu mengurangi ukuran pori-pori, melansir schoolofnaturalskincare.com.

Hal ini tentu akan meningkatkan tampilan dan nuansa kulit, sekaligus membantu menjaganya tetap bebas dari kotoran, bakteri, dan penumpukan polutan. Terdapat beberapa jenis masker wajah yang dapat membantu meningkatkan produksi kolagen dan melawan kerusakan akibat radikal bebas yang secara bertahap akan menghasilkan kulit yang tampak lebih kencang, segar, dan bebas pori-pori besar.

5. Ratakan Warna Kulit

Manfaat masker wajah alami yang kelima untuk membantu meratakan warna kulit. Rutin menggunakan masker wajah akan membantu mengurangi hiperpigmentasi dan memberikan warna dan tekstur kulit yang lebih merata. Ini juga mempromosikan sekresi kelenjar keringat sehingga meningkatkan kandungan oksigen kulit.

Tindakan mengaplikasikan masker wajah serta kombinasi bahan alami/organik yang mewah tak hanya membantu melindungi kulit, tetapi juga mendorong regenerasi sel kulit yang sehat dan menghasilkan kulit bercahaya.

6. Rangsang Stimulasi Kulit

Manfaat masker wajah alami yang keenam untuk membantu merangsang stimulasi kulit. Tidak seperti produk perawatan kulit harian lainnya, masker wajah tidak harus digunakan terus menerus untuk mendapatkan hasilnya pada kulit. Masker dapat membantu kulit terlihat dan terasa lebih lembut, halus, segar dan terisi kembali dengan kelembapan dalam hitungan menit, yang sempurna ketika Anda membutuhkan hasil instan, mengutip thebodyshop.pk.

Bahan-bahan yang digunakan dalam masker wajah dan tindakan penerapan produk secara langsung ini juga membantu merangsang sirkulasi darah lokal. Hal ini akan membantu membawa nutrisi ke sel-sel kulit dan mengangkut racun.

(mdk/edl)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Manfaat Masker Kentang untuk Kulit Wajah, Efektif Memudarkan Jerawat
8 Manfaat Masker Kentang untuk Kulit Wajah, Efektif Memudarkan Jerawat

Nutrisi yang terkandung dalam kentang dapat mencegah permasalahan serta menjaga kesehatan kulit wajah.

Baca Selengkapnya
10 Bahan Alami untuk Hilangkan Kerutan di Wajah, Bikin Penampilan Lebih Awet Muda
10 Bahan Alami untuk Hilangkan Kerutan di Wajah, Bikin Penampilan Lebih Awet Muda

Perawatan yang tepat dapat membantu kita merawat kulit dengan baik, menjaga elastisitasnya, dan menyamarkan tanda-tanda penuaan seperti kerutan halus.

Baca Selengkapnya
Ternyata 10 Langkah Perawatan Wajah ala Korea Memiliki Manfaat dan Efek Samping Secara Medis
Ternyata 10 Langkah Perawatan Wajah ala Korea Memiliki Manfaat dan Efek Samping Secara Medis

Perawatan wajah ala Korea memusatkan diri pada tiga pilar utama: membersihkan, melembapkan, dan melindungi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan
7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

Cara menghaluskan kulit wajah pria yang kasar bisa menggunakan bahan-bahan alami.

Baca Selengkapnya
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

Salah satu permasalahan kulit yang umum terjadi ketika seseorang semakin menua adalah kulit kendur. uk, simak cara mengencangkan kulit secara alami!

Baca Selengkapnya
14 Bahan Alami untuk Hilangkan Flek Hitam yang Membandel, Dijamin Wajah Glowing dan Mempesona
14 Bahan Alami untuk Hilangkan Flek Hitam yang Membandel, Dijamin Wajah Glowing dan Mempesona

Memiliki flek hitam di wajah dapat menjadi masalah yang mengganggu. Ini 14 bahan alami yang bisa menghilangkan flek hitam jika rutin digunakan.

Baca Selengkapnya
5 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Wajah Lebih Sehat dan Glowing
5 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Wajah Lebih Sehat dan Glowing

Banyaknya produk skincare yang beredar di pasaran, terkadang membuat kita bingung, produk seperti apa yang cocok dengan kulit kita, ini tips mudah memilihnya.

Baca Selengkapnya
Tanda Cocok Menggunakan Masker Wajah, Kulit Sehat Tak Terjadi Iritasi
Tanda Cocok Menggunakan Masker Wajah, Kulit Sehat Tak Terjadi Iritasi

Perlu diperhatikan tanda-tanda cocok menggunakan masker wajah.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Cuma Pakai Kopi dan 1 Bahan Ini Saja
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Cuma Pakai Kopi dan 1 Bahan Ini Saja

Dapatkan tips praktis untuk merawat kulit secara alami dan efektif, tanpa perlu produk mahal atau perawatan rumit.

Baca Selengkapnya