Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gerbang Tol Cikarang Dry Port akan dibuka malam ini

Gerbang Tol Cikarang Dry Port akan dibuka malam ini cikarang dry port. jababeka.com

Merdeka.com - PT Jasa Marga Tbk akan mengoperasikan gerbang Tol Cikarang Utara di kilometer 29, Selasa (28/8) pukul 00.00 WIB. Gerbang tol ini memudahkan akses truk besar menuju ke pelabuhan darat atau Cikarang Dry Port di kawasan Industri Jababeka.

"Tapi baru dua gardu yang dibuka. Baik untuk gardu masuk atau keluar," kata Humas PT Jasa Marga cabang Jakarta-Cikampek, Irwansyah di Bekasi, Senin (27/8).

Irwansyah mengatakan, total gardu di GT Cikarang Utara sebanyak 12, di antaranya exit 7, dan entrance 5. Menurut dia, semua gardu tol akan dibuka secara bertahap, tergantung kondisi lalu lintas kendaraan di lapangan.

"Kalau yang dibuka sekarang tidak mampu menampung kendaraan atau terjadi antrean, maka otomatis gardu yang dibuka ditambah," kata Irwansyah.

Menurut Irwansyah, GT Cikarang Utara untuk memberikan kemudahan akses truk golongan 2-5 menuju ke pelabuhan darat atau dry port di kawasan Jababeka. Meski begitu, kendaraan golongan 1 juga dibolehkan menggunakan GT tersebut.

"Selama ini truk besar menggunakan jalur arteri selepas keluar GT Cikarang Barat," kata dia.

Menurut Irwansyah, GT Cikarang Utama hanya untuk melayani kendaraan yang masuk dari jalur Jakarta, dan keluar menuju ke Jakarta. Tidak melayani kendaraan masuk dari Cikampek maupun menuju ke Cikampek.

"Karena tujuan awal memberikan akses truk dari Tanjung Priok yang membawa peti kemas ke Cikarang Dry Port atau sebaliknya," ujar Irwansyah.

Irwansyah menambahkan, GT Cikarang Utara dibangun sejak dua tahun lalu. Pembangunan akses dari Jababeka ke jalan tol menggunakan jalur layang baru rampung tahun lalu. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat sudah melakukan uji kelayakan.

"Dari pemerintah pusat sudah oke, sehingga bisa dioperasikan," ujarnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tol Gedebage Bandung Ditutup Sementara, Ini Jadwalnya
Tol Gedebage Bandung Ditutup Sementara, Ini Jadwalnya

Penutupan dilakukan sehubungan dengan pekerjaan perbaikan jembatan pada akses keluar/masuk km 149 Jalan Tol Padaleunyi.

Baca Selengkapnya
Jelang Libur Panjang, 181.431 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek
Jelang Libur Panjang, 181.431 Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek

Angka tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas dari 4 Gerbang Tol Utama Jasa Marga.

Baca Selengkapnya
Tol Jakarta-Cikampek II Selatan Beroperasi Fungsional saat Mudik Lebaran 2024
Tol Jakarta-Cikampek II Selatan Beroperasi Fungsional saat Mudik Lebaran 2024

Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Selatan ruas Sadang hingga Kutanegara, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, sepanjang 8,5 km akan dibuka fungsional.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan

Terjadi kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat pada Senin (8/4) pagi.

Baca Selengkapnya
Tol Fungsional Jogja-Solo Dibuka untuk Arus Balik Lebaran 2024
Tol Fungsional Jogja-Solo Dibuka untuk Arus Balik Lebaran 2024

PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) mulai mengoperasikan jalur fungsional jalan Tol Jogja-Solo untuk arus balik mulai 12-15 April 2024.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga: 40 Persen Pemudik Belum Pulang, akan Balik ke Jakarta Besok
Jasa Marga: 40 Persen Pemudik Belum Pulang, akan Balik ke Jakarta Besok

Sekitar 100 ribuan kendaraan diprediksi akan melintas di Tol Cikampek besok

Baca Selengkapnya
Pengendara Wajib Tahu! Km 149 Tol Padaleunyi Ditutup Sementara Malam Ini
Pengendara Wajib Tahu! Km 149 Tol Padaleunyi Ditutup Sementara Malam Ini

Penutupan dilakukan dampak pekerjaan perbaikan jembatan pada akses keluar/masuk km 149 Jalan Tol Padaleunyi

Baca Selengkapnya
7 Ruas Tol Siap Dibuka Gratis di Mudik Lebaran 2024, Ini Daftarnya
7 Ruas Tol Siap Dibuka Gratis di Mudik Lebaran 2024, Ini Daftarnya

Ada juga Jalan Tol Jakarta-Cikampek atau Japek II Selatan. Namun, pengoperasiannya juga masih sebatas dari arah Bandung/Purwakarta sampai Kutanegara.

Baca Selengkapnya
Kabar Gembira! Tol Solo-Yogyakarta Dibuka Fungsional Selama Libur Nataru & Catat Jamnya
Kabar Gembira! Tol Solo-Yogyakarta Dibuka Fungsional Selama Libur Nataru & Catat Jamnya

Ruas tol yang akan dibuka fungsional mulai dari gerbang Colomadu hingga bakal exit tol di Desa Karanganom, Ceper Klaten sepanjang 13 kilometer.

Baca Selengkapnya