Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Kunci Agar Karier Anda Naik di Perusahaan

3 Kunci Agar Karier Anda Naik di Perusahaan Ilustrasi bekerja. ©Shutterstock.com/ Pressmaster

Merdeka.com - Banyak orang memiliki impian untuk menjadi seorang pemimpin. Namun, apa sebenarnya yang membedakan antara karyawan biasa dan seorang pemimpin?

Banyak pemimpin telah memiliki kesempatan sejak dilahirkan. Tapi, bukan sedikit juga karyawan biasa yang memanfaatkan kesempatan yang ada untuk naik menjadi pimpinan perusahaan.

Umumnya, pengalaman dan pendidikan yang menjadi faktor dalam membuka peluang untuk karyawan bisa berada di posisi ini. Namun, ada beberapa ciri khas lain yang umumnya dimiliki karyawan dalam usahanya mencapai posisi karir terbaik.

Ciri pertama adalah bersemangat, ini membuat anda dengan mudah menonjol saat terlihat antusias dengan pekerjaan yang dilakukan. Karyawan yang antusias dan peduli dengan pekerjaan yang mereka lakukan secara alami akan bersemangat dengan segala sesuatu yang mereka lakukan saat bekerja.

Terbukti dengan semangat ini telah memicu beberapa perusahaan teknologi besar serta beberapa penemuan paling inovatif muncul. Semangat juga diperlukan karena merupakan perbedaan nomor satu antara karyawan yang menyerah saat tugas menjadi terlalu berat dan karyawan yang menemukan cara inovatif untuk memperbaiki masalah. Perusahaan akan memperhatikan perbedaan tersebut dan menjadi pertimbangan mereka dalam mempromosikan karyawan.

Selanjutnya ciri yang harus dimiliki karyawan untuk naik posisi yang lebih tinggi yakni menjadi orang yang berinisiatif. Umumnya saat tahu ada pekerjaan yang tidak diinginkan atau berat, karyawan akan lebih memilih menghindar sebisa mungkin, agar tidak dilimpahkan pada dirinya.

Namun, atasan Anda memperhatikan karyawan yang secara aktif menjadi sukarelawan untuk posisi itu. Maka alih-alih menghindar, mungkin merupakan ide yang baik untuk menawarkan diri lebih dulu saat tugas yang sulit atau membosankan muncul.

Karena orang yang menjadi sukarelawan untuk tugas yang menantang, akan mulai membangun reputasi sebagai karyawan yang diakui dan dianggap memiliki kemampuan memecahkan masalah dengan baik. Oleh karena itu, cobalah sesekali keluar dari zona nyaman kerja untuk berani mengambil tugas yang lebih menantang karena mentalitas dan etos kerja yang dilakukan tidak akan luput dari perhatian atasan.

Pada intinya, jika Anda ingin naik jabatan dalam pekerjaan, inilah saatnya mengambil peluang. Meskipun Anda tidak ingin dimanfaatkan secara cuma-cuma, menjadi sukarelawan untuk tugas dan terusberkembang, memungkinkan Anda untuk menjadi sorotan sebagai karyawan yang berpotensi

Ciri khas terakhir yang harus dimiliki karyawan adalah tidak hanya menemukan masalah tetapi juga mampu memecahkan masalah. Hal yang paling tidak disukai atasan adalah masalah dan karyawan yang hanya membawa masalah tanpa berusaha menyelesaikannya. Memang, seorang karyawan berpangkat rendah tidak dapat menyelesaikan setiap masalah karena adanya keterbatasan akses.

Namun dalam beberapa kasus, pemikiran inovatif dan proaktif dapat membantu mengurangi masalah yang terkait dengan suatu masalah. Karena pemimpin sangat menyukai karyawan yang mampu menghadirkan solusi dan bukan hanya membawa masalah kepada atasan saja.

Ikut berkontribusi dan memberikan solusi dalam pemecahan masalah akan membuat Anda semakin menonjol diantara karyawan yang ada. Pendekatan langsung untuk pemecahan masalah ini adalah dapat juga membuat anda dianggap sebagai karyawan yang transformatif dalam bekerja.

Pengalaman, pendidikan dan keterampilan memecahkan masalah inilah yang akan membantu mengesankan atasan karena etos kerja yang solid, semangat,dan kemampuan untuk menemukan solusi telah melekat dengan baik dalam cara bekerja. Untuk itu jika Anda ingin memiliki pertumbuhan dalam karir, pastikan untuk memiliki karakter-karakter tersebut sebagai pondasi dalam mencapai posisi tetinggi dalam karir Anda.

Reporter Magang: Hana Tiara Hanifah

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kebiasaan Menunda Membuat Jam Kerja Tidak Pernah Cukup? Temukan Solusi Permanennya di Sini!
Kebiasaan Menunda Membuat Jam Kerja Tidak Pernah Cukup? Temukan Solusi Permanennya di Sini!

Berikut terdapat 7 tips ampuh yang dapat membantu kamu menghilangkan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan.

Baca Selengkapnya
13 Faktor Ini Bisa Menghambat Kesuksesan, Ada yang Pernah Kamu Lakukan?
13 Faktor Ini Bisa Menghambat Kesuksesan, Ada yang Pernah Kamu Lakukan?

Perjalanan menuju kesuksesan nggak selalu mulus seperti yang dibayangkan.

Baca Selengkapnya
CV Adalah Daftar Riwayat Hidup, Ketahui Tips Menulisnya Agar Menarik Perekrut
CV Adalah Daftar Riwayat Hidup, Ketahui Tips Menulisnya Agar Menarik Perekrut

CV adalah bagian penting dalam syarat mendapatkan pekerjaan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
5 Tanda Rekan Kerja Tidak Lagi Menyukaimu, Perhatikan Perubahannya
5 Tanda Rekan Kerja Tidak Lagi Menyukaimu, Perhatikan Perubahannya

Lumrah bagi seseorang untuk tidak disukai oleh semua orang, terutama di tempat kerja. Penting untuk mengenali ciri-ciri rekan kerja mungkin tidak menyukaimu.

Baca Selengkapnya
Aturan Sedang Disusun, Keberlangsungan Karier PNS Ditentukan Kapasitas dan Kinerja
Aturan Sedang Disusun, Keberlangsungan Karier PNS Ditentukan Kapasitas dan Kinerja

Aturan Sedang Disusun, Keberlangsungan Karier PNS Ditentukan Kapasitas dan Kinerja

Baca Selengkapnya
8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik
8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik

Percaya diri penting sebab dapat memengaruhi hubungan, peluang karier, dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya
Tips Ampuh Biar Lolos Wawancara Kerja
Tips Ampuh Biar Lolos Wawancara Kerja

Beberapa pelamar kerja seringkali mengabaikan beberapa hal penting saat wawancara.

Baca Selengkapnya
Psikotes Adalah Tes Perilaku Seseorang, Berikut Penjelasannya
Psikotes Adalah Tes Perilaku Seseorang, Berikut Penjelasannya

Tujuan dari psikotes adalah untuk membantu perusahaan memilih calon karyawan yang sesuai dengan kebutuhan posisi yang tersedia.

Baca Selengkapnya
Ini Dia 7 Kunci Self Management, Rahasia Sukses saat Kerja!
Ini Dia 7 Kunci Self Management, Rahasia Sukses saat Kerja!

Belajar self management penting agar sukses dalam berkarier.

Baca Selengkapnya