Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Golkar Puas Penetapan Hasil Pemilu 2024: Kami Bahagia Mengantar Prabowo Gibran Unggul

Partai Golkar menyatakan sangat puas dengan penetapan hasil Pemilu 2024 yang telah diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), baik soal kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam Pilpres serta peningkatan sekitar 6 juta suara untuk Pileg dibandingkan lima tahun lalu.


“Tahun 2004 di bawah kepemimpinan Bapak Akbar Tanjung kita mendapatkan kursi yang cukup besar, setelah itu turun, turun, turun, dan sekarang rebound,” tutur Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich di DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Kamis (21/3/2024).

Dalam Pemilu 2024 ini, Partai Golkar meraih 23.208.654 suara atau sekitar 15,29 persen suara sah nasional. Hal itu cukup jauh meningkat dibandingkan 2019 lalu, yang hanya mengamankan 17.229.789 suara atau 12,31 persen suara sah.


Artinya, suara Golkar melonjak sebanyak 5.978.865 suara di Pemilu 2024. Waketum Golkar Ahmad Doli Kurnia pun menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia atas kepercayaannya terhadap partai berlambang pohon beringin itu.

Golkar Puas Penetapan Hasil Pemilu 2024: Kami Bahagia Mengantar Prabowo Gibran Unggul

“Kami cukup berbahagia bisa mengantarkan Pak Prabowo dan Mas Gibran menjadi presiden dan wakil presiden,” kata Doli.

“Kami berterima kasih masyarakat Indonesia masih memberikan kepercayaan kepada Partai Golkar,” sambungnya.


Lebih lanjut, Kepala Bapilu Golkar Maman Abdurrahman menyatakan, kemenangan satu putaran Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024 sejalan dengan sinergitas, linieritas, dan soliditas seluruh kader Golkar.

Berdasarkan statistik, sebanyak 78 hingga 80 persen para pemilih Golkar menyalurkan suaranya ke Prabowo-Gibran. Hal itu berbeda dengan kontestasi lima tahunan Pilpres yang biasanya hanya di sekitaran angka 53 persen.


“Kata kunci yang paling pertama saya sampaikan, kesuksesan Partai Golkar adalah karena linieritas,” ungkap Maman.

Golkar Tak Masalah Partai Gabung ke Prabowo Bertambah: Makin Banyak Makin Solid
Golkar Tak Masalah Partai Gabung ke Prabowo Bertambah: Makin Banyak Makin Solid

Seperti diketahui, pasangan Prabowo-Gibran diusung Golkar, Gerindra, PAN, Demokrat, PBB dan PSI di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Golkar Minta 5 Kursi Menteri, Pengamat: Wajar, Golkar Prioritas Bagi Prabowo-Gibran
Golkar Minta 5 Kursi Menteri, Pengamat: Wajar, Golkar Prioritas Bagi Prabowo-Gibran

Airlangga menilai Golkar berkontribusi besar dalam memenangkan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Golkar Tegaskan Prabowo-Gibran Harus Menang 1 Putaran, Ini Alasannya
Golkar Tegaskan Prabowo-Gibran Harus Menang 1 Putaran, Ini Alasannya

Golkar Tegaskan Prabowo-Gibran Harus Menang 1 Putaran, Ini Alasannya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Golkar Nomor Dua di Pileg 2024, Mungkinkah Jatah Menteri di Kabinet Prabowo Bertambah?
Golkar Nomor Dua di Pileg 2024, Mungkinkah Jatah Menteri di Kabinet Prabowo Bertambah?

Airlangga ditanya apakah kursi menteri dari Partai Golkar pada pemerintahan Prabowo-Gibran bakal bertambah.

Baca Selengkapnya
PAN dan Golkar Berebut Andil Besar Menangkan Prabowo-Gibran
PAN dan Golkar Berebut Andil Besar Menangkan Prabowo-Gibran

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto terang-terangan minta jatah 5 kursi menteri di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya
Soal Partai Baru Gabung Koalisi Prabowo, Golkar Bocorkan Komunikasi dengan NasDem dan PKB
Soal Partai Baru Gabung Koalisi Prabowo, Golkar Bocorkan Komunikasi dengan NasDem dan PKB

Baru-baru ini, Gibran menyebut akan ada partai baru yang bergabung ke koalisinya usai dinyatakan menang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Airlangga Harap Golkar Dapat Jatah Lima Kursi di Kabinet Prabowo-Gibran
Airlangga Harap Golkar Dapat Jatah Lima Kursi di Kabinet Prabowo-Gibran

Airlangga berharap bisa mendapatkan jatah lima kursi di kementerian pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Golkar Minta Jatah 5 Menteri di Kabinet Prabowo, Begini Respons Santai Gibran
Golkar Minta Jatah 5 Menteri di Kabinet Prabowo, Begini Respons Santai Gibran

Airlangga Hartarto terang-terangan meminta jatah 5 kursi menteri jika Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Partai Golkar Puas dengan Hasil Pemilu 2024, Raih Suara Tertinggi Sejak 2009
FOTO: Partai Golkar Puas dengan Hasil Pemilu 2024, Raih Suara Tertinggi Sejak 2009

Selain memperoleh peningkatan suara yang signifikan, Partai Golkar juga turut mengantarkan Prabowo-Gibran menang Pilpres.

Baca Selengkapnya