Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nahkoda Kapal Meninggal Mendadak di Cilacap, Evakuasi Gunakan Protokol COVID-19

Nahkoda Kapal Meninggal Mendadak di Cilacap, Evakuasi Gunakan Protokol COVID-19 Nahkoda Meninggal Mendadak di Cilacap. ©2020 liputan6.com

Merdeka.com - Di masa pandemi ini, banyak peristiwa yang tidak terduga terjadi. Di antaranya adalah kematian mendadak.

Masih segar di ingatan bagaimana dua musisi terkenal Tanah Air, Glenn Fredly dan Didi Kempot meninggal dunia. Belum lagi para pasien atau tenaga medis yang dilaporkan meninggal dunia terkena Virus Corona. Berbagai peristiwa itu membuat masyarakat resah.

Peristiwa kematian mendadak juga terjadi di Cilacap. Seorang nahkoda kapal MV Aurora Cristine meninggal mendadak di kamar kapal pada Senin (11/5).

Nahkoda kapal pengangkut batu bara itu diketahui berinisial PBK dan berusia 52 tahun. Berikut selengkapnya.

Panggilan Tak Direspon

nahkoda meninggal mendadak di cilacap

©2020 liputan6.com

PBK pertama kali diketahui meninggal dari rekan sesama awak kapal. Pada waktu itu, ada awak kapal yang menghubungi PBK melalui sambungan telepon.

Ia menghubunginya berkali-kali namun tidak direspon. Karena merasa curiga, awak kapal itu langsung memeriksa kamar korban. Dari sanalah korban sudah ditemukan dalam kondisi tak bergerak dan tak ada tanda kehidupan.

“Diketahui korban berinisial PBK berusia 52 tahun warga Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali,” ujar Kasat Polair Polres Cilacap, AKP Huda Syafi’i dikutip dari Liputan6.com pada Rabu (13/5).

Terapkan Protokol COVID-19

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Sat Polair dan petugas Karantina Kesehatan Pelabuhan (KKP) Cilacap menerapkan prosedur penanganan jenazah COVID-19 untuk mengevakuasi nahkoda kapal batu bara tersebut.

Tak hanya itu, petugas juga memeriksa kesehatan seluruh awak kapal dengan tes cepat.

“Telah dicek dengan rapid test dan semuanya hasilnya negatif,” ujar Huda dilansir Liputan6.com pada Rabu (13/5).

Tidak Ada Tanda Penganiayaan

Setelah pemeriksaan oleh petugas di kapal, jenazah selanjutnya dibawa ke RSUD Cilacap untuk menjalani pemeriksaan lanjutan. Berdasarkan keterangan petugas RSUD Cilacap, Evi Erniasih, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan.

Keterangan medis tersebut diperkuat dengan keterangan saksi-saksi yang berada di kapal tersebut. “Petugas telah melaksanakan penyelidikan dan memeriksa seluruh anak buah kapal,” terang Huda dilansir Liputan6.com pada Rabu (13/5).

(mdk/shr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta di Balik Terbakarnya Kapal di Pelabuhan Cilacap, Seorang Nakhoda Jadi Korban
Fakta di Balik Terbakarnya Kapal di Pelabuhan Cilacap, Seorang Nakhoda Jadi Korban

Hingga saat ini penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan.

Baca Selengkapnya
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Kapal ini merupakan buatan dalam negeri yang diproduksi dengan teknologi yang lebih modern.

Baca Selengkapnya
Cegah Kepadatan di Pelabuhan, Kemenhub Tambah Jumlah Perjalanan ke Jawa
Cegah Kepadatan di Pelabuhan, Kemenhub Tambah Jumlah Perjalanan ke Jawa

Cegah Kepadatan di Pelabuhan, Kemenhub Tambah Jumlah Perjalanan ke Jawa

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini

Armada kapal yang disiapkan antara lain KMP Panorama Nusantara dan KMP ALS Elvina pada 12 April 2024, serta KMP Panorama Nusantara, KMP ALS Elvina.

Baca Selengkapnya
Aksi Heroik Anggota TNI Nyebur ke Laut Selamatkan Penumpang Sengaja Lompat ke Air, Momennya Dramatis
Aksi Heroik Anggota TNI Nyebur ke Laut Selamatkan Penumpang Sengaja Lompat ke Air, Momennya Dramatis

Seorang penumpang Kapal KM Ciremai yang nekad menceburkan diri ke lautan dan diselamatkan oleh sosok prajurit TNI.

Baca Selengkapnya
Kapal Pembawa Kotak Suara Pemilu di Mentawai Kecelakaan Dihantam Ombak, KPU Tidak akan Gelar Pemilihan Suara Ulang
Kapal Pembawa Kotak Suara Pemilu di Mentawai Kecelakaan Dihantam Ombak, KPU Tidak akan Gelar Pemilihan Suara Ulang

Kejadian itu pada saat pergeseran logistik pemilu dari Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Saliguma menuju Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Siberut Tengah

Baca Selengkapnya
KMP Agung Samudra Kandas di Perairan Selat Bali, Puluhan Penumpang Dievakuasi
KMP Agung Samudra Kandas di Perairan Selat Bali, Puluhan Penumpang Dievakuasi

Kapal mengangkut 42 orang penumpang dan 16 orang Anak Buah Kapal (ABK).

Baca Selengkapnya
Puluhan Artefak Berusia 2400 Tahun Ditemukan di Laut Hitam, Ada Keramik Hingga Sisa-Sisa Kapal Karam
Puluhan Artefak Berusia 2400 Tahun Ditemukan di Laut Hitam, Ada Keramik Hingga Sisa-Sisa Kapal Karam

Puluhan Artefak Berusia 2400 Tahun Ditemukan di Laut Hitam, Ada Keramik Hingga Sisa-Sisa Kapal Karam

Baca Selengkapnya
21 April 2021: Mengenang Tenggelamnya Kapal Selam TNI AL KRI Nanggala (402)
21 April 2021: Mengenang Tenggelamnya Kapal Selam TNI AL KRI Nanggala (402)

Tragedi tenggelamnya KRI Nanggala 402 mengungkap berbagai pertanyaan tentang keselamatan dan keandalan kapal selam.

Baca Selengkapnya