Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ingin Punya Sungai Sebersih Hudson di Amerika, Warga Pacitan Rutin Lakukan Ini

Ingin Punya Sungai Sebersih Hudson di Amerika, Warga Pacitan Rutin Lakukan Ini Kegiatan bersih sungai Rejoso Pacitan. ©2020 Merdeka.com/Facebook Pemkab Pacitan

Merdeka.com - Persoalan sampah membayangi kehidupan masyarakat di seluruh belahan dunia. Produksi sampah yang berlebihan tanpa ada pengelolaan yang memadahi kerap kali menimbulkan petaka. Hal ini juga pernah dialami oleh masyarakat Desa Sukoharjo, Kecamatan Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.

Dikutip dari facebook resmi Pemkab Pacitan (20/9/2020), banyaknya sampah menyebabkan sungai Rejoso meluap pada akhir tahun 2017. Banjir bandang menerjang wilayah setempat sebagai akibat dari badai siklon tropis.

Bencana banjir itu mengubah persepsi masyarakat Desa Sukoharjo. Tak tanggung-tanggung, mereka memiliki keinginan supaya sungai Rejoso bisa sebersih sungai Hudson di Amerika.

Bersih Sungai

kegiatan bersih sungai rejoso pacitan

©2020 Merdeka.com/Facebook Pemkab Pacitan

"Momentum itu menjadi titik balik persepsi masyarakat kami," jelas Aangsari Wibowo, Ketua Pokja Dusun Ngerjoso Desa Sukoharjo.

Pemerintah desa dan masyarakat bekerja sama mewujudkan kegiatan bersih sungai. Tujuan utama pelaksanaan kegiatan tersebut yakni untuk menjaga kelestarian sungai. Para warga menyusuri sungai menggunakan getek atau kapal dari bambu untuk mencari sampah-sampah di sepanjang alirannya.

"Desa wisata akan otomatis terbentuk jika sungai kita benar-benar bersih dan indah," kata seorang warga yang enggan disebut namanya.

Warisan Leluhur

kegiatan bersih sungai rejoso pacitan

©2020 Merdeka.com/Facebook Pemkab Pacitan

Bersih sungai sendiri bukanlah hal baru. Dulu, setiap musim kemarau tiba, para leluhur sudah melakukan kegiatan membersihkan sungai.

Selain menyisir sampah-sampah plastik di sungai, masih banyak pekerjaan lanjutan yang perlu dilakukan untuk menjamin sungai benar-benar bersih. Seperti penanaman pohon di sepanjang bantaran sungai, terutama pohon yang bisa menyimpan cukup banyak kandungan air.

Kondisi sungai Rejoso yang merupakan anak sungai Grindulu itu mulai bebas dari sampah. Meski demikian, kegiatan bersih sungai tetap rutin dilakukan. Para warga memunguti sampah di sungai dengan cara berkeliling menggunakan getek.

Jadi Tempat Asyik

kegiatan bersih sungai rejoso pacitan

©2020 Merdeka.com/Facebook Pemkab Pacitan

Kini, bantaran sungai Rejoso menjadi tempat publik yang asyik untuk bersantai warga. Terutama di sore hari atau di akhir pekan yang panjang.

Sungai Rejoso sendiri merupakan sumber air yang penting bagi masyarakat setempat. Selain untuk kebutuhan rumah tangga, sumber air ini juga digunakan untuk mengairi sawah. Bahkan, warga Desa Sukoharjo, Pacitan ini bermimpi Sungai Rejoso bisa menjadi ikon andalan sekaligus sungai terbersih layaknya Sungai Hudson di Amerika.

(mdk/rka)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Kalah Indah dari Kawah Ijen, Intip Pesona Sungai Kalipait Bondowoso Mengalir Membelah Hutan dan Tebing Batu
Tak Kalah Indah dari Kawah Ijen, Intip Pesona Sungai Kalipait Bondowoso Mengalir Membelah Hutan dan Tebing Batu

Airnya sangat jernih hingga membuat dasar sungai tampak jelas

Baca Selengkapnya
Kota ini Ada di Ujung Dunia, Indahnya Luar Biasa Bikin Manusia Berbondong bondong Datang
Kota ini Ada di Ujung Dunia, Indahnya Luar Biasa Bikin Manusia Berbondong bondong Datang

Seorang WNI yang berprofesi sebagai seorang pelaut mengunggah sebuah tempat yang begitu indah di dekat Antartika.

Baca Selengkapnya
Mengenal Suku Orang Laut, Penghuni Perairan Sumatra Timur yang Dulunya Dikenal Kawanan Perompak
Mengenal Suku Orang Laut, Penghuni Perairan Sumatra Timur yang Dulunya Dikenal Kawanan Perompak

Salah satu masyarakat asli Sumatra Timur yang kesehariannya hidup di perairan ini berperan dalam melestarikan kehidupan bahari.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka

Kejadian itu bertepatan dengan hujan disertai angin kencang yang melanda Blitar.

Baca Selengkapnya
11 Hewan Raksasa yang Pernah Hidup di Amerika Utara Ribuan Tahun Lalu
11 Hewan Raksasa yang Pernah Hidup di Amerika Utara Ribuan Tahun Lalu

Beberapa penemuan mengungkap bukti adanya hewan raksasa yang pernah tinggal di Amerika Utara. Yuk, simak ada hewan apa saja!

Baca Selengkapnya
Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis
Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis "HELP" di Atas Pasir

Mereka terdampar di pulau yang sangat terpencil di Samudra Pasifik.

Baca Selengkapnya
Tersisa 8 Orang dan Hampir Punah, Ini Jejak Suku Darat di Pulau Rempang
Tersisa 8 Orang dan Hampir Punah, Ini Jejak Suku Darat di Pulau Rempang

Penghuni asli Pulau Rempang yang hidup di hutan belantara kini sudah berada diambang kepunahan.

Baca Selengkapnya
Mengenal Orang Sekak, Suku Asli Bangka Belitung yang Hidup Berdampingan dengan Laut
Mengenal Orang Sekak, Suku Asli Bangka Belitung yang Hidup Berdampingan dengan Laut

Salah satu suku tua di Indonesia ini hidup sangat dekat dengan alam dan sangat menghormati laut. Mayoritas dari mereka bekerja sebagai seorang nelayan.

Baca Selengkapnya
Jalan di Kampung Ini Bersih dan Mulus Banget Karena Sering Dipel, Viewnya Menakjubkan Bikin Melongo
Jalan di Kampung Ini Bersih dan Mulus Banget Karena Sering Dipel, Viewnya Menakjubkan Bikin Melongo

Warga Kampung Pakuan, Desa Sukasari, Kecamatan Dawua, Kabupaten Subang Jawa Barat, bahu membahu membersihkan jalan raya dengan cara mengepel.

Baca Selengkapnya