Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KN Sar Kamajaya Cari Korban Kapal Yuiee Jaya II, 2 Korban Meninggal Dimakamkan di Selayar

KN Sar Kamajaya Cari Korban Kapal Yuiee Jaya II, 2 Korban Meninggal Dimakamkan di Selayar

KN Sar Kamajaya Cari Korban Kapal Yuiee Jaya II, 2 Korban Meninggal Dimakamkan di Selayar

Sebanyak 12 orang sudah ditemukan selamat terdampar di sekitar Kepulauan Selayar.

Basarnas Makassar mulai mengerahkan KN Sar Kamajaya 104 ke perairan Kepulauan Selayar untuk mencari 21 korban hilang tenggelamnya Kapal Yuiee Jaya II. Sementara itu, dua korban meninggal dunia dimakamkan di Kepulauan Selayar.


Kepala Kantor Basarnas Makassar Mexianus Bekabel mengatakan upaya pencarian Kapal Yuiee Jaya II masih terus dilakukan. Bahkan, Basarnas Makassar menambah personel pencari dan mengerahkan alut utama berupa Kapal KN Sar Kamajaya 104.

"Kami mengerahkan KN Sar Kamajaya 104 dari Makassar menuju ke perairan Selayar. Ada sekitar 49 orang tim dari Basarnas terdiri dari ABK Kapal dan Rescuer," ujarnya kepada wartawan, Kamis (14/3).


Mexianus menerangkan bahwa KN Sar Kamajaya 104 dilengkapi dengan 2 Rigid Inflatable Boat (RIB) yang akan digunakan melakukan pencarian di sekitar lokasi area sesuai dengan sebaran aplikasi SARMap milik Basarnas. Tim bantuan ini akan melakukan pencarian, Jumat (15/3).

KN Sar Kamajaya Cari Korban Kapal Yuiee Jaya II, 2 Korban Meninggal Dimakamkan di Selayar

"Jadi nanti tim tambahan akan melakukan pencarian dengan area sebelah timur Pulau Selayar menggunakan RIB KN Sar Kamajaya 104 dengan fokus mengikuti prediksi sebaran aplikasi SARMap," kata dia.

Adapun jumlah korban yang belum ditemukan masih ada sebanyak 21 orang dari 35 orang total jumlah penumpang di Kapal Yuiee Jaya II. Sebanyak 12 orang sudah ditemukan selamat terdampar di sekitar Kepulauan Selayar.


"Dan ada juga ditemukan nelayan terombang-ambing di laut. Sementara 2 lainnya ditemukan meninggal dunia," ucapnya.

Sementara Kepala Kepolisian Resor Kepulauan Selayar, Ajun Komisaris Besar Ujang Darmawan Hadi Saputra menambahkan dua korban meninggal dunia tengggelamnya kapal Yuiee Jaya II sudah dimakamkan di Kabupaten Selayar. Dua korban meninggal dunia dimakamkan di Selayar dikarenakan kondisinya sudah membusuk.


"Kondisi korban meninggal sudah cukup parah, sehinggga dimakamkan di sini, di Pulau Kayuadi dan Jampea," ungkapnya.

Meski demikian, sampai saat ini polisi belum mengetahui identitas dua koban meninggal dunia. Sementara untuk 12 korban selamat, saat ini masih dalam perawatan di Rumah Sakit Jampe, Selayar.


"Dua puluh satu penumpang lainnya masih dalam proses pencarian oleh tim SAR gabungan," ucapnya.

Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Selayar, Lima Ditemukan Meninggal Dunia dan 18 Masih Hilang
Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Selayar, Lima Ditemukan Meninggal Dunia dan 18 Masih Hilang

Pencarian korban dilanjutkan hari ini menggunakan RIB Kamajaya.

Baca Selengkapnya
Satu Lagi Jenazah Korban KM Yuiee Jaya II Ditemukan, Total 3 Tewas dan 20 Masih Hilang
Satu Lagi Jenazah Korban KM Yuiee Jaya II Ditemukan, Total 3 Tewas dan 20 Masih Hilang

Tim SAR gabungan mengevakuasi satu korban meninggal dunia akibat tenggelamnya KM Yuiee Jaya II di Pulau Kayuadi, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sabtu (16/3).

Baca Selengkapnya
KMP Agung Samudra Kandas di Perairan Selat Bali, Puluhan Penumpang Dievakuasi
KMP Agung Samudra Kandas di Perairan Selat Bali, Puluhan Penumpang Dievakuasi

Kapal mengangkut 42 orang penumpang dan 16 orang Anak Buah Kapal (ABK).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
1 Penumpang KM Yuiee Jaya II yang Tenggelam di Kepulauan Selayar Ditemukan Selamat, 21 Masih Hilang
1 Penumpang KM Yuiee Jaya II yang Tenggelam di Kepulauan Selayar Ditemukan Selamat, 21 Masih Hilang

Tim SAR gabungan menemukan seorang penumpang KM Yuiee Jaya II yang tenggelam di Perairan Kabupaten Kepulauan Selayar dalam keadaan selamat.

Baca Selengkapnya
Kapal Pembawa Kotak Suara Pemilu di Mentawai Kecelakaan Dihantam Ombak, KPU Tidak akan Gelar Pemilihan Suara Ulang
Kapal Pembawa Kotak Suara Pemilu di Mentawai Kecelakaan Dihantam Ombak, KPU Tidak akan Gelar Pemilihan Suara Ulang

Kejadian itu pada saat pergeseran logistik pemilu dari Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Saliguma menuju Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Siberut Tengah

Baca Selengkapnya
Kapal Pengangkut BBM Terbakar di Pelabuhan KBN
Kapal Pengangkut BBM Terbakar di Pelabuhan KBN

Ada 45 personel yang turun berjibaku memadamkan api.

Baca Selengkapnya
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan
Ditempel Lakban di Perut, Pria Ini Mau Selundupkan Narkoba 1 Kg Lewat Pelabuhan Bintan

Pelaku merupakan calon penumpang Kapal Bukit Raya yang hendak pergi ke Jakarta

Baca Selengkapnya
Lebih Dekat dengan Yulius Azz Zaenal, Putra Pegunungan yang Diangkat Jadi Komandan Satuan Kapal Selam Koarmada II
Lebih Dekat dengan Yulius Azz Zaenal, Putra Pegunungan yang Diangkat Jadi Komandan Satuan Kapal Selam Koarmada II

Sosoknya dikenal sebagai personel TNI AL yang berprestasi.

Baca Selengkapnya
15 ABK Putra Sumber Mas Dilaporkan Hilang Usai Cari Ikan di Pulau Masalembu
15 ABK Putra Sumber Mas Dilaporkan Hilang Usai Cari Ikan di Pulau Masalembu

Kapal tersebut berangkat dari Pelabuhan Brondong, Lamongan, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya