Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung<br>

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

Pria bernama Wakhid asal Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta memilih untuk berhenti dari pekerjaannya di suatu perusahaan dan banting setir menjadi peternak ayam kampung.

Banyak manusia ingin meraih jabatan dan masa depan yang cerah dalam berkarier di suatu perusahaan.

Namun nyatanya, jabatan tinggi bukanlah segalanya bagi beberapa insan.

Salah satunya seperti pria bernama Wakhid asal Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta ini. Ia memilih untuk berhenti dari pekerjaannya di suatu perusahaan dan banting setir menjadi peternak ayam kampung.

Tentu ada alasan tersendiri bagi dirinya. Lantas bagaimana kisah selengkapnya dari sosok Wakhid? 

Simak ulasan berikut, Kamis (25/4).

Wakhid merupakan salah seorang peternak Ayam Kampung Unggul Balitbangtan (KUB). Usaha ini dijalani oleh Wakhid setelah dirinya resign atau berhenti dari pekerjaannya di perusahaan. 

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

Padahal, ia sebelumnya sudah diketahui memiliki jabatan yang mentereng. 

Selayaknya dijelaskan dalam tayangan video unggahan saluran Youtube CapCapung, pekerjaan sebagai manager di perusahaan manufaktur otomotif Wakhid tinggalkan karena merasa sangat jenuh.

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

“Saya merasa otak sangat padat dan saya merasa jenuh karena rutinitas yang padat, dari pagi itu pulang malam terus seperti itu,” ungkap Wakhid.

Dari situlah, ia membulatkan tekad agar berhenti dan meninggalkan pekerjaan kantornya. Dalam memulai beternak ayam, Wakhid mengaku mendapat informasi dan literasi dari Youtube.

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

“Saya tidak ada basic ayam sama sekali, karena sebelumnya bekerja di perusahaan manufaktur otomotif,” imbuhnya.

Ia tertarik kepada ayam KUB karena hewan ini bisa bertelur dalam jumlah banyak dan pertumbuhannya lebih cepat. Karena belum memiliki wawasan cukup tentang ayam, Wakhid mengawali membeli ayam sebanyak 40 ekor, namun nahas semuanya mati lantaran dia tak bisa merawatnya.

Namun seiring berjalannya waktu, Wakhid terus melakukan riset bagaimana cara merawat dan beternak ayam dengan baik hingga pada akhirnya kini ia bisa memiliki beberapa kandang untuk ratusan ayam KUB-nya.

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

“Untuk salary (penghasilan) sebenarnya 11:12 lah ya. Sebelum saya resign kalau masalah salary di perusahaan saya memang tidak ada masalah. Kalau di sini sebagai usaha saya bilang 11:12 itu memang kadang lebih kadang memang kurang. Tapi itulah memang risiko bisnis ya, kadang untung banyak kadang untung sedikit,” 

papar Wakhid namun tetap bersyukur.

Beternak ayam KUB menjadi pilihan tepat bagi Wakhid saat ini. Sebab ia begitu menikmati setiap detik yang dipergunakannya saat beraktivitas.

Punya Jabatan Mentereng di Perusahaan, Pria Ini Pilih Banting Setir Jadi Peternak Ayam Kampung

“Ternyata menikmati hidup itu tidak melulu dengan berdasi, berseragam, beruang, tapi lebih dari hati nyaman itu lebih daripada untuk menyamankan hati dan pikiran itu lebih penting,”

papar Wakhid mengaku.

Video

Berikut adalah video selengkapnya yang bisa disaksikan.

Kisah Sukses Pria Asal Malang Ternak 500 Ekor Ayam Kampung di Kompleks Perumahan Tanpa Bau, Bermula dari Hobi Kini Jadi Supplier Daging
Kisah Sukses Pria Asal Malang Ternak 500 Ekor Ayam Kampung di Kompleks Perumahan Tanpa Bau, Bermula dari Hobi Kini Jadi Supplier Daging

Jika biasanya peternakan ayam identik dengan bau tak sedap, hal ini tidak terjadi pada peternakan ayam milik Agus.

Baca Selengkapnya
Riwayat Nasi Timbel, Makanan Ala Warga Sunda Zaman Dulu saat Belum Ditemukan Piring
Riwayat Nasi Timbel, Makanan Ala Warga Sunda Zaman Dulu saat Belum Ditemukan Piring

Dulu nasi timbel jadi andalan masyarakat petani di Jawa Barat untuk perbekalan ke ladang.

Baca Selengkapnya
Dulu Susah, Pria Lulusan SMA Ini Sukses Beternak Ayam
Dulu Susah, Pria Lulusan SMA Ini Sukses Beternak Ayam

Seorang pengusaha asal Wonosobo bernama Ganang adalah lulusan SMA yang kini sukses beternak ayam kampung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Melihat Cara Kerja Pengawas Katering Pastikan Makanan Berkualitas dan Bergizi Untuk Jemaah Haji
Melihat Cara Kerja Pengawas Katering Pastikan Makanan Berkualitas dan Bergizi Untuk Jemaah Haji

Tim 'icip-icip' ini memiliki peranan penting dalam menjaga higienitas dan kelayakan menu yang disajikan

Baca Selengkapnya
Memanjakan Lidah di Stasiun Lambuang Bukittinggi, Bekas Stasiun Kereta Api yang Disulap Jadi Pusat Kuliner Terbesar di Sumbar
Memanjakan Lidah di Stasiun Lambuang Bukittinggi, Bekas Stasiun Kereta Api yang Disulap Jadi Pusat Kuliner Terbesar di Sumbar

Ratusan gerai UMKM kuliner menjadi daya tarik pengunjung.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Kue Gandus, Kudapan Berbahan Ikan Khas Palembang Dipadukan dengan Taburan Unik
Mencicipi Kue Gandus, Kudapan Berbahan Ikan Khas Palembang Dipadukan dengan Taburan Unik

Kudapan khas Palembang ini biasa hadir ketika Ramadan tiba. Namun kue ini cukup digemari masyarakat karena sajiannya yang unik.

Baca Selengkapnya
Berdiri Sejak 1962, Usaha Bakpia Penerima KUR BRI Ini Jadi Tempat Oleh-oleh Favorit di Yogyakarta
Berdiri Sejak 1962, Usaha Bakpia Penerima KUR BRI Ini Jadi Tempat Oleh-oleh Favorit di Yogyakarta

Saat ini usaha yang dimiliki oleh Riyanto tersebut fokus memproduksi aneka macam varian bakpia.

Baca Selengkapnya
Daya Tarik Situ Datar Pangalengan untuk Liburan Akhir Tahun, Ngadem di Pinggir Danau yang Dikelilingi Kebun Teh
Daya Tarik Situ Datar Pangalengan untuk Liburan Akhir Tahun, Ngadem di Pinggir Danau yang Dikelilingi Kebun Teh

Suasana syahdunya dijamin mampu melengkapi suasana libur akhir tahun di Bandung.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Lezatnya Mi Sagu, Kuliner Andalan Masyarakat Kabupaten Meranti
Mencicipi Lezatnya Mi Sagu, Kuliner Andalan Masyarakat Kabupaten Meranti

Kuliner khas Pulau Meranti ini tak lepas dari ciri khas wilayahnya yang terkenal akan produksi Sagu yang begitu melimpah.

Baca Selengkapnya