Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Naik Level dari Normal Jadi Waspada, Ini Fakta Gunung Slamet yang Terbangun dari Tidur Panjangnya

Naik Level dari Normal Jadi Waspada, Ini Fakta Gunung Slamet yang Terbangun dari Tidur Panjangnya

Naik Level dari Normal Jadi Waspada, Ini Fakta Gunung Slamet yang Terbangun dari Tidur Panjangnya

Gunung Slamet punya karakteristik yang "tenang namun menghanyutkan"

Pada Kamis (19/10), Gunung Slamet resmi naik level dari berstatus normal (level I) menjadi waspada (level 2). Setelah lima tahun tak terlihat ada gejolak, kini gunung tertinggi di Jawa Tengah itu seolah telah terbangun dari tidur panjangnya.

Naik Level dari Normal Jadi Waspada, Ini Fakta Gunung Slamet yang Terbangun dari Tidur Panjangnya

Dilansir dari ANTARA, peningkatan aktivitas Gunung Slamet ditandai dengan peningkatan amplitudo tremor secara terus-menerus diikuti terekamnya gempa tremor harmonik dalam durasi yang panjang.

Peningkatan amplitudo tremor ini menunjukkan adanya peningkatan pemanasan air tanah dalam tubuh Gunung Slamet pada kedalaman yang dangkal. Sedangkan terekamnya gempa tremor harmonik menunjukkan peningkatan embusan dalam tubuh Gunung Slamet.

Berdasarkan pengukuran di Stasiun Tiltmeter Bambangan, Pemalang, yang merupakan Stasiun Tiltmeter paling dekat dengan puncak Gunung Slamet, diketahui telah terjadi inflasi tekanan yang bergerak menuju puncak atau berada pada kedalaman yang lebih dangkal dari sebelumnya.

Dengan kondisi itu, maka akan memicu terjadinya gempa-gempa dangkal dan erupsi freatik.

Dilansir dari ANTARA, potensi ancaman bahaya Gunung Slamet saat ini adalah erupsi freatik maupun magmatik yang dapat menghasilkan lontaran material pijar yang melanda daerah di sekitar puncak dalam radius 2 kilometer.

Hujan abu dapat terjadi di sekitar kawah maupun melanda daerah yang ditentukan oleh arah dan kecepatan angin.

Naik Level dari Normal Jadi Waspada, Ini Fakta Gunung Slamet yang Terbangun dari Tidur Panjangnya

Terkait dengan kondisi tersebut, PVMBG merekomendasikan masyarakat dan pengunjung atau wisatawan untuk tidak beraktivitas dalam radius 2 kilometer dari kawah puncak Gunung Slamet.

Terkait kondisi ini, Kepala Pelaksana BPBD Banyumas Budi Nugroho mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan waspada, serta tidak terpengaruh berita hoaks yang berkaitan dengan peningkatan aktivitas tersebut.

Ia mengaku pihak BPBD telah memiliki perencanaan terkait kemungkinan bencana erupsi Gunung Slamet untuk level Jawa Tengah. Hingga saat ini, Budi tengah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait peningkatan aktivitas Gunung Slamet.

Tenang tapi Menghanyutkan

Sukedi, tokoh masyarakat Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, mengatakan bahwa peningkatan aktivitas Gunung Slamet hampir selalu terjadi lima tahun sekali.

Pria yang pernah selama 38 tahun bertugas di Pos Pengamatan Gunung Slamet Gambuhan itu mengatakan bahwa gunung itu memiliki sifat dan karakteristik yang tenang tapi menghanyutkan.

Sampai saat ini, kondisi Gunung Slamet masih dapat dikatakan tenang. Namun apabila statusnya nanti naik jadi siaga, maka akan terdengar dentuman yang menggema dan menggemparkan masyarakat sekitar.

Naik Level dari Normal Jadi Waspada, Ini Fakta Gunung Slamet yang Terbangun dari Tidur Panjangnya

Pada periode Maret-Agustus 2014 lalu, saat statusnya mencapai level III (siaga), Gunung Slamet mengeluarkan erupsi yang mengeluarkan lontaran material pijar serta abu.

Suara dentuman erupsi itu bahkan terdengar hingga wilayah Kecamatan Kroya, Cilacap. Pada tahun 1987-1988, gunung tertinggi kedua di Pulau Jawa itu juga mengeluarkan suara dentuman saat tingkat aktivitasnya dinaikkan menjadi siaga.   

Fakta-Fakta
Fakta-Fakta "Sungai Setan" di Garut, Ada di Bawah Jembatan dan Punya Pemandangan Mengagumkan

Walaupun namanya seram, lokasi ini punya pemandangan yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Status Gunung Slamet Meningkat, Ini Tanggapan BPBD Banyumas
Beredar Kabar Status Gunung Slamet Meningkat, Ini Tanggapan BPBD Banyumas

BPBD Bayumas memastikan kondisi Gunung Slamet masih aman.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Syahrul Yasin Limpo Jadi Tersangka Korupsi Rp13,9 Miliar di Kementan
Fakta-Fakta Syahrul Yasin Limpo Jadi Tersangka Korupsi Rp13,9 Miliar di Kementan

Johanis menegaskan, penetapan tersangka Syahrul Yasin Limpo berdasarkan alat bukti.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Terancam Hukuman Mati, Ini Fakta Baru Kasus Dukun Pengganda Uang Slamet Tohari
Terancam Hukuman Mati, Ini Fakta Baru Kasus Dukun Pengganda Uang Slamet Tohari

Dukun pengganda uang Slamet Tohari terancam hukuman mati

Baca Selengkapnya
Hormat Syahrul Yasin Limpo di Kantor Kementan
Hormat Syahrul Yasin Limpo di Kantor Kementan

Sejumlah sekuriti dan pegawai menyambut kedatangan SYL dengan saling berjabat tangan.

Baca Selengkapnya
Mentan SYL Dorong Kalsel Antisipasi Dampak El Nino untuk Topang Pangan Nasional
Mentan SYL Dorong Kalsel Antisipasi Dampak El Nino untuk Topang Pangan Nasional

Kalsel salah satu lumbung pangan nasional menjadi perhatian serius Kementan.

Baca Selengkapnya
NU Malang Raya Dukung PAN di Pemilu 2024
NU Malang Raya Dukung PAN di Pemilu 2024

Dukungan diberikan lantaran PAN dinilai konsisten menebar manfaat bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Airlangga: Tidak Ada Munaslub, Kalau Minat jadi Ketum Golkar di 2024
Airlangga: Tidak Ada Munaslub, Kalau Minat jadi Ketum Golkar di 2024

Airlangga menyatakan, Golkar masih solid sesuai keputusan rapat kerja nasional.

Baca Selengkapnya
Sosok Bintan Saragih, Anggota MKMK Ngotot Anwar Usman Paman Gibran Layak Dipecat Tak Hormat dari MK!
Sosok Bintan Saragih, Anggota MKMK Ngotot Anwar Usman Paman Gibran Layak Dipecat Tak Hormat dari MK!

Anggota MKMK Bintan Saragih menyebut Anwar Usman layak diberhentikan secara tidak hormat sebagai Ketua MK.

Baca Selengkapnya