Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Millenials Indonesia anggap Sumpah Pemuda tak penting

Millenials Indonesia anggap Sumpah Pemuda tak penting Potret generasi millenials di Indonesia. ©2016 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Sesuai kalender resmi pemerintah, peringatan Sumpah Pemuda tahun ini merupakan yang ke-88 kalinya. Ini berkaca pada keputusan Presiden Soekarno yang menetapkan Kongres Pemuda II di Batavia pada 1928 sebagai momen pertama perumusan naskah berisi benih identitas nasional Indonesia itu.

Beberapa pelajar dan pemuda di bawah usia 30, merujuk kategori pemasaran disebut generasi millennials, tak hafal isi sumpah pemuda maupun memahami pentingnya peristiwa sejarah itu. Merdeka.com mencari tahu apakah relevansi salah satu peringatan hari nasional ini masih menjangkau anak-anak muda.

Hasil temuan merdeka.com sebagian besar responden betul-betul tidak memahami mengapa rapat para pelajar pribumi era Hindia Belanda pada 1928 lalu penting dirayakan oleh mereka.

Salah satu pelajar Amel SMA Yuppentek Tangerang mengaku tak tahu soal makna sumpah pemuda. Dia juga tak terlalu tertarik memahami kronologi sejarah maupun proses munculnya sumpah pemuda. "Enggak tahu, cari saja di Google," kata Amel kepada merdeka.com, Rabu (26/10).

Dia seharinya membaca buku dan berkumpul dengan teman sejawatnya. Selain itu, Amel hobi menonton film korea.

Imam, pelajar SMA di Provinsi Banten juga tak mengerti dan merasa sejarah sumpah pemuda penting. "Enggak tahu," kata Imam singkat.

aksi refleksi sumpah pemuda di kediri

Aksi refleksi sumpah pemuda di Kediri (c) 2014 merdeka.com/imam mubarok

Sementara Shifa dan Aurel pelajar SMP di Jakarta Barat, tak mengenal tokoh penggagas sumpah pemuda. Apalagi tokoh sumpah pemuda yang terkenal yakni Muhammad Yamin. Keduanya belum pernah mendengar intelektual Minang itu.

Merdeka.com kemudian meminta para responden menuliskan nama tokoh yang mereka pikir berperan dalam Sumpah Pemuda di selembar kertas. Nama-nama yang paling banyak muncul dari jawaban responden pertama Pattimura, kedua Pangeran Antasari, ketiga Imam Bonjol, keempat Pangeran Diponegoro dan kelima Sutan Hasanuddin.

Bagaimana dengan anak muda yang sudah selesai kuliah? Arif (24) warga Depok yang menggemari bermain game oline point blank setali tiga uang. Dia tahu sekilas saja peristiwa Sumpah Pemuda. "Saya lupa isi sumpah pemuda karena sudah lama tak dipelajari. Jarang juga memperingati sumpah pemuda," kata Arif.

Pekerja kreatif asal Tebet, Pratomo (29) merasa Sumpah Pemuda sulit dipahami relevansinya bagi anak muda. Dia hafal isi sumpah pemuda, namun tak mengetahui siapa pencetus kongres pemuda, maupun alasan mereka berkumpul di Batavia saat itu.

"Dulu sih waktu sekolah tahu," selorohnya.

(mdk/ard)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bagaimana Prinsip-prinsip Lingkungan Bermain dan Belajar Anak? Begini Penjelasannya
Bagaimana Prinsip-prinsip Lingkungan Bermain dan Belajar Anak? Begini Penjelasannya

Merdeka.com merangkum artikel tentang prinsip-prinsip penting yang perlu dipertimbangkan dalam membangun lingkungan bermain dan belajar.

Baca Selengkapnya
15 Pertanyaan Tentang Pemilu dan Jawabannya, Edukasi Penting untuk Calon Pemilih Pintar
15 Pertanyaan Tentang Pemilu dan Jawabannya, Edukasi Penting untuk Calon Pemilih Pintar

Berikut kumpulan pertanyaan tentang pemilu dan jawabannya.

Baca Selengkapnya
Syarat Pemilu di Indonesia, Lengkap Beserta Kategori Pemilih
Syarat Pemilu di Indonesia, Lengkap Beserta Kategori Pemilih

Syarat menjadi pemilih dalam Pemilu penting diketahui setiap warga negara Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemenang Pemilu Tahun 1955, Berikut Sejarahnya
Pemenang Pemilu Tahun 1955, Berikut Sejarahnya

Pemilu 1955 di Indonesia merupakan salah satu tonggak sejarah penting dalam proses demokratisasi dan konsolidasi negara setelah merdeka pada tahun 1945.

Baca Selengkapnya
Sebutkan Asas Pemilu di Indonesia, Inilah Penjelasannya
Sebutkan Asas Pemilu di Indonesia, Inilah Penjelasannya

Menurut Undang-Undang No.7 Tahun 2017 memaparkan bahwa asas pemilu adalah langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

Baca Selengkapnya
30 Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Jawa dan Artinya yang Penuh Doa dan Harapan Baik
30 Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Jawa dan Artinya yang Penuh Doa dan Harapan Baik

Merdeka.com merangkum informasi tentang 30 ucapan selamat ulang tahun bahasa Jawa yang penuh doa dan harapan.

Baca Selengkapnya
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu

Masyarakat Indonesia patut bersyukur dan bersuka cita karena telah melewati proses Pemilu 2024

Baca Selengkapnya
Banyak Masyarakat Indonesia Mau Pindah jadi Warga Negara Singapura, Begini Persyaratannya
Banyak Masyarakat Indonesia Mau Pindah jadi Warga Negara Singapura, Begini Persyaratannya

Alasannya karena gaji pekerja di Singapura lebih tinggi dibandingkan pekerja di Indonesia.

Baca Selengkapnya
8 Negara dengan Penduduk Paling Terpelajar, Apakah Indonesia Termasuk?
8 Negara dengan Penduduk Paling Terpelajar, Apakah Indonesia Termasuk?

Negara-negara berikut mungkin dapat menjadi pilihan bagi Anda untuk menempuh pendidikan yang lebih berkualitas.

Baca Selengkapnya