Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pimpinan MPR nilai ketua KPK pamer soal voorijder

Pimpinan MPR nilai ketua KPK pamer soal voorijder Ketua KPK Abraham Samad. ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Wakil Ketua MPR Hadjriyanto Thohari menanggapi sinis pernyataan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad soal penggunaan voorijder oleh pejabat negara merupakan bentuk korupsi. Dia bahkan menilai Abraham pamer karena tak menggunakan voorijder.

"Wong enggak pakai voorijder saja kok pamer. Saya sejak dulu enggak pakai dan diam saja. Banyak pejabat negara tidak pakai voorijder tapi diam-diam saja, tidak pamer," kata Hadjriyanto saat dihubungi merdeka.com, Jakarta, Senin (3/9).

Menurutnya, sebagai salah satu pimpinan MPR, ia berhak menggunakan voorijder. Namun, ia tidak pernah mau menggunakannya.

"Aneh bin ajaibnya saya malah sering sering diolok-olok teman sebagai sok merakyat kenapa tidak mau pakai. Tapi saya tetap saja tidak pakai," kata ketua DPP Partai Golkar ini.

Ketua KPK, Abraham Samad sebelumnya menyatakan penggunaan voorijder oleh pejabat negara adalah korupsi. Sebab, dalam praktiknya dapat merugikan orang lain.

"Penggunaan voorijder itu menurut saya salah satu bentuk korupsi juga. Dengan adanya pengawalan dari voorijder kita merampas hak orang lain. Korupsi demikian, merampas hak milik orang lain," kata Abraham.

Sebagai pimpinan KPK, Abraham ingin menjadi contoh bagi masyarakat dengan tidak menggunakan voorijder. Dia mengaku tidak pernah menggunakan voorijder selama ini.

"Voorijder itu kan mau enggak mau pasti yang lain yang berada di situ disuruh minggir, kita (sebagai pejabat) diutamakan jalannya," ujarnya.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Kali Pantun Bamsoet di Sidang MPR Singgung Capres Harus Lanjutkan Pembangunan Jokowi
Dua Kali Pantun Bamsoet di Sidang MPR Singgung Capres Harus Lanjutkan Pembangunan Jokowi

Bamsoet menyinggung koalisi, Capres dan pembangunan Jokowi lewat pantun di Sidang Tahunan MPR

Baca Selengkapnya
Politikus PDIP Kritik Kenaikan Pangkat Kehormatan Prabowo: Seperti di Era Orde Baru
Politikus PDIP Kritik Kenaikan Pangkat Kehormatan Prabowo: Seperti di Era Orde Baru

TB Hasanuddin menegaskan, dalam militer saat ini tidak ada istilah pangkat kehormatan lagi.

Baca Selengkapnya
PPP Belum Ambil Sikap Hak Angket Pemilu, Singgung Ketua DPR Puan Maharani di Luar Negeri
PPP Belum Ambil Sikap Hak Angket Pemilu, Singgung Ketua DPR Puan Maharani di Luar Negeri

Kendati demikian, dia menghormati sikap dari fraksi di DPR yang telah menyatakan akan mendukung hak angket.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ganjar dan Mahfud Tebak Pilihan Jokowi: Ya Putranya kan Ada di Sana, Pasti ke Sana
Ganjar dan Mahfud Tebak Pilihan Jokowi: Ya Putranya kan Ada di Sana, Pasti ke Sana

Ganjar dan Mahfud Tebak Pilihan Jokowi: Ya Putranya kan Ada di Sana, Pasti ke Sana

Baca Selengkapnya
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Mungkinkah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Baca Selengkapnya
Mahfud Sebut Hak Angket Bisa Berujung Pemakzulan Jokowi, Begini Penjelasannya
Mahfud Sebut Hak Angket Bisa Berujung Pemakzulan Jokowi, Begini Penjelasannya

Proses hak angket di DPR bisa berjalan berbulan-bulan.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Nilai Ganjar Kampanye Jalan Sendiri, Capres Lain di Atas Mobil Alphard
Sekjen PDIP Nilai Ganjar Kampanye Jalan Sendiri, Capres Lain di Atas Mobil Alphard

Hasto menyebut, jika Ganjar dapat blusukan dengan mantap dan sangat keterbukaan.

Baca Selengkapnya
JPPR Klaim Temukan Sejumlah Pelanggaran di TPS, dari Diintimidasi Aparat hingga Pembagian Uang
JPPR Klaim Temukan Sejumlah Pelanggaran di TPS, dari Diintimidasi Aparat hingga Pembagian Uang

JPPR menemukan pelanggaran prosedur yang dilakukan oleh penyelenggara pemilu.

Baca Selengkapnya
Tak Semua Menteri PDIP Hadiri Pelantikan AHY, Begini Kata MenPAN Azwar Anas
Tak Semua Menteri PDIP Hadiri Pelantikan AHY, Begini Kata MenPAN Azwar Anas

Azwar Anas enggan menanggapi lebih jauh terkait pandangan PDIP.

Baca Selengkapnya