Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Konsumsi Ikan Tilapia Sebagai Sumber Protein Terbaik dan Murah untuk Pertumbuhan Anak

Konsumsi Ikan Tilapia Sebagai Sumber Protein Terbaik dan Murah untuk Pertumbuhan Anak Ilustrasi pertumbuhan anak. ©Shutterstock

Merdeka.com - Makanan yang dikonsumsi oleh seorang anak perlu sangat diperhatikan karena memiliki pengaruh terhadap perkembangan mereka. Oleh karena itu, pilihan makanan yang tepat untuk buah hati perlu diperhatikan oleh orangtua.

Praktisi kesehatan dr Satrio Bhuwono Prakoso, mengingatkan, 1.000 hari pertama kehidupan adalah penentu tumbuh kembang seorang anak, baik fisik maupun otak.

Dijelaskan Satrio bahwa 1.000 hari pertama kehidupan terhitung sejak anak masih dalam kandungan hingga berusia dua. Itu mengapa disebut dengan peride emas.

"Perkembangan anak tidak hanya perubahan pada fisik, tapi juga emosional, pikiran, dan linguistik anak yang terjadi sejak si Kecil lahir hingga awal masa dewasanya nanti," kata Satrio beberapa waktu lalu.

Menurut Satrio, perubahan antropometri berupa berat dan tinggi badan pada anak terjadi dalam jangka waktu tertentu. Penentunya antara lain genetik, hormon, kesehatan, dan lingkungan.

Oleh sebab itu, Satrio mendorong para orangtua untuk lebih memerhatikan gizi anak pada periode emas tersebut.

Sebab, kekurangan gizi pada periode 1.000 hari pertama kehidupan seorang anak tidak dapat diperbaiki di masa kehidupan selanjutnya.

Nahas, kondisi tersebut tengah terjadi saat ini di Indonesia. Meski pertumbuhan ekonomi meningkat, tapi kenyataannya Indonesia masih mengalami masalah kekurangan gizi, dan meningkatnya prevalensi obesitas yang disebut sebagai beban ganda masalah gizi (double burden malnutrition).

Dia mengatakan bahwa di satu sisi, anak-anak Indonesia masih ada yang mengalami kekurangan gizi dan stunting. Di sisi lain, ada juga yang mengalami obesitas atau over malnutrition karena pola diet dan konsumsi yang salah.

Ikan Tilapia

Terkait konsumsi makanan bagi anak di periode emasnya, Pakar Bioteknologi Makanan dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Dr Ing Dase Hunaefi S T P M Food ST mengimbau agar memberikan si Kecil makanan sehat.

Dase, menekankan, makanan sehat tidak harus mahal karena secara definisi makanan sehat adalah makanan dengan nilai gizi seimbang. Yang di dalamnya terdapat sumber protein, lemak sehat, sumber vitamin, dan mineral.

Ingat, makanan sehat tak mesti disajikan ikan salmon atau ikan yang harganya selangit. Dijelaskan Dase, untuk anak-anak yang sedang dalam masa pertubuhan, ikan tilapia adalah makanan yang cocok untuk diandalkan sebagai sumber protein.

Sebab, kata Dase, ikan tilapia mengandung asam lemak esensial dan protein yang tinggi. Terlebih pada bayi usia lebih dari enam bulan atau pada masa MPASI (makanan pendamping ASI), ikan tilapia aman dikonsumsi dan memenuhi syarat lainnya.

"Ikan ini bebas hormon pertumbuhan, bebas obat penggemuk, tidak menggunakan antibiotik, dan pastinya mudah diolah," ujarnya.

Reporter: Aditya Eka PrawiraSumber: Liputan6.com

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Makanan Padat Anak Saat Tumbuh Gigi, Sehat & Kaya Nutrisi Baik
9 Makanan Padat Anak Saat Tumbuh Gigi, Sehat & Kaya Nutrisi Baik

Terdapat beberapa rekomendasi makanan padat anak saat tumbuh gigi yang sehat dan kaya nutrisi baik.

Baca Selengkapnya
5 Ikan yang Tidak Disarankan untuk Dikonsumsi oleh Penderita Darah Tinggi
5 Ikan yang Tidak Disarankan untuk Dikonsumsi oleh Penderita Darah Tinggi

Protein hewani dari ikan adalah asupan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Tetapi, beberapa ikan tidak disarankan bagi pengidap dadarh tinggi.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Kesehatan yang Bisa Diperoleh dari Konsumsi Ikan Kembung
7 Manfaat Kesehatan yang Bisa Diperoleh dari Konsumsi Ikan Kembung

Ikan kembung merupakan salah satu jenis ikan yang memiliki beragam manfaat kesehatan bagi tubuh kita.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan
8 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Buka Puasa, Jangan Asal Makan

Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.

Baca Selengkapnya
8 Pilihan Makanan untuk Perkembangan Otak Anak, Orang Tua Wajib Baca
8 Pilihan Makanan untuk Perkembangan Otak Anak, Orang Tua Wajib Baca

Memilih makanan yang tepat untuk anak-anak bukan hanya tentang pertumbuhan fisik mereka; ini juga sangat mempengaruhi perkembangan otak mereka.

Baca Selengkapnya
Makan Enak tapi Kolesterol Aman, 5 Jenis Ikan Ini Cocok Dikonsumsi Pengidap Kolesterol Tinggi
Makan Enak tapi Kolesterol Aman, 5 Jenis Ikan Ini Cocok Dikonsumsi Pengidap Kolesterol Tinggi

Seperti tekanan darah dan gula darah, tingkat kolesterol di dalam tubuh dapat meningkat secara tiba-tiba. Oleh karena itu, berikut rekomendasi makanannya.

Baca Selengkapnya
11 Makanan Tinggi Protein Tanpa Lemak yang Paling Sehat Dikonsumsi
11 Makanan Tinggi Protein Tanpa Lemak yang Paling Sehat Dikonsumsi

Mengonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi memiliki peranan dalam menjaga kesehatan dan mendukung pembentukan otot.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya
7 Manfaat Makan Telur Setiap Hari, Perhatikan Cara Memasaknya

Telur memiliki gizi yang hampir lengkap, seperti protein, lemak, vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan. Telur juga dianggap baik dikonsumsi setiap hari.

Baca Selengkapnya
4 Rekomendasi Makanan yang Bisa Dikonsumsi untuk Bantu Menambah Massa Otot
4 Rekomendasi Makanan yang Bisa Dikonsumsi untuk Bantu Menambah Massa Otot

Berbagai makanan sehat yang bisa dikonsumsi untuk membantu menambah massa otot dan membentuk tubuh.

Baca Selengkapnya