Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Anti Gagal, Renyah dan Praktis

8 Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Anti Gagal, Renyah dan Praktis Ilustrasi telur gabus. ©Shutterstock

Merdeka.com - Cara membuat telur gabus tanpa keju patut diketahui bagi Anda yang tengah menjalani gaya hidup vegetarian, atau alergi terhadap produk olahan susu, atau opsi lain karena sedang tidak memiliki keju.

Telur gabus merupakan salah satu camilan klasik Indonesia yang banyak digemari. Terdapat dua jenis telur gabus, yakni dengan cita rasa manis serta perpaduan gurih-asin.

Cara membuat telur gabus tanpa keju ini terbilang cukup mudah dan tidak membutuhkan terlalu banyak bahan. Karenanya Anda bisa praktik sendiri di rumah, baik untuk suguhan tamu atau sekadar ngemil bersama keluarga.

Ada beragam kreasi resep camilan satu ini. Baik dari yang manis, unik, dengan cocolan, dan masih banyak lagi.

Berikut ini beberapa cara membuat telur gabus tanpa keju anti gagal yang enak, seperti dihimpun dari Briliofood.net, Kamis (23/9).

Telur Gabus Tanpa Keju Simple

cara membuat telur gabus tanpa keju

Instagram/annie6319, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

Bahan:

  • 1 butir telur
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 100 gram tepung tapioka
  • 1 sdm margarin
  • Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Simple:

    1. Kocok telur dan kaldu bubuk hingga merata2. Tambahkan tepung tapioka, kemudian aduk hingga merata3. Masukkan margarinnya, kemudian uleni dengan tangan hingga adonan menjadi kalis4. Bentuk adonan menjadi kecil dan memanjang5. Masukkan adonan ke dalam minyak yg masih dingin6. Setelah adonan cukup banyak, kemudian nyalakan api kompor7. Tunggu sampai minyak panas, adonan akan mengapung dengan sendirinya8. Jika adonan sudah terlihat mengeras, kemudian aduk dan goreng hingga matang9. Angkat dan tiriskan. Telur gabus tanpa keju siap disantap, bisa simpan dalam toples kedap udara.

    Telur Gabus Ubi Ungu Tanpa Keju

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    by @riri_adriyani, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

    Bahan:

  • 200 gram ubi ungu kukus
  • 130 gram telur (2 butir ukuran besar)
  • 20 gram gula pasir
  • 30 gram margarin
  • garam secukupnya
  • 250 gram tepung tapioka
  • Cara Membuat Telur Gabus Ubi Ungu Tanpa Keju:

    1. Parut ubi ungu kukus dengan parutan keju supaya hasilnya lebih halus. Selain parutan keju, dapat pula diblender atau food processor.2. Campur parutan ubi dengan semua bahan kecuali tepung tapioka. Kemudian aduk bahan-bahan tersebut hingga merata.3. Lalu masukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil di uleni hingga kalis4. Ambil adonan secubitan kecil, pilin dengan bentuk memanjang, kemudian masukkan ke dalam minyak dingin di wajan.5. Setelah adonan yang dimasukkan cukup banyak, masak dengan api kecil hingga mengapung.6. Jika adonan sudah mengapung, besarkan api supaya agak panas, masak hingga matang.7. Angkat dan tiriskan

    Telur Gabus Tanpa Keju Unicorn

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    Cookpad/Vivin Indriana, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

    Bahan:

  • 150 gram tepung ketan
  • 1 telur
  • 1 santan instan 65 ml
  • gula halus secukupnya
  • 1 sdm margarin
  • garam atau penyedap rasa secukupnya
  • pewarna makanan (sesuai selera)
  • Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Unicorn:

    1. Campur semua bahan, kemudian uleni hingga kalis2. Adonan kemudian dipilin3. Masukkan adonan yang telah dipilin ke dalam minyak yang masih dingin4. Panaskan minyak dan goreng telur gabus hingga adonannya terlihat mengapung5. Angkat dan tiriskan.

    Telur Gabus Manis Tanpa Keju

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    Instagram/lisagunawan05, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

    Bahan:

  • 150 gram sagu tani
  • 2 butir telur (ukuran besar)
  • 1/4 sdt garam
  • vanili bubuk
  • 10gram margarin
  • minyak
  • 100 gram gula pasir
  • 70 gram gula merah
  • air 100ml
  • Cara Membuat Telur Gabus Manis Tanpa Keju:

    1. Kocok telur dengan whisk hingga mengembang, kemudian masukkan sagu tani, garam, dan margarin, aduk hingga merata2. Siapkan minyak, biarkan di wajan tanpa menyalakan api3. Bentuk adonan dengan menggunakan tangan atau bisa juga mengenakan plastik yang telah dibentuk segitiga dan dipencet seperti halnya membuat churos4. Goreng dengan api kecil, setelah matang sisihkan5. Untuk lapisan luar yang manis, masaklah gula dan air hingga berbusa.6. Kemudian masukkan telur gabus yg sudah dingin. Pastikan gula tersebut melapisi telur gabus secara merata7. Dinginkan dan telur gabus manis siap dihidangkan

    Telur Gabus Tanpa Keju Vegan

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    Cookpad/Sutomin Ng, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

    Bahan:

  • 500 gram tepung ketan
  • 100 gram margarin
  • 5 biji telur
  • 2 kaldu jamur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • air secukupnya
  • minyak goreng
  • Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Vegan:

    1. Campurkan tepung, margarin, telur, garam, dan merica bubuk. Aduk hingga merata2. Selanjutnya tambahkan air sedikit demi sedikit hingga adonan lebih merata dan bisa dibentuk3. Selanjutnya pilin adonan dengan tangan4. Adonan yang telah dipilin, kemudian dimasukkan ke dalam minyak dingin5. Panaskan minyak dan goreng adonan dengan api kecil6. Angkat dan tiriskan. Telur gabus vegan siap dinikmati.

    Telur Gabus Tanpa Keju Balut Coklat

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    Cookpad/Mamafathan, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

    Bahan:

  • 50 gram tepung tapioka
  • 75 gram tepung pisang goreng siap saji
  • 25 gram margarin
  • 1 butir telur ayam
  • minyak
  • Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Balut Coklat:

    1. Blender margarin dan telur ayam, sisihkan2. Ayak tepung pisang goreng dan tepung tapioka.3. Kemudian masukkan margarin dan telur ayam yang tadi diblender ke dalam tepung yang telah diayak. Uleni adonan tersebut sampai kalis.4. Ambil sedikit adonan lalu pilin dan masukkan ke penggorengan yang berisi minyak dingin.5. Panaskan minyak dan goreng adonan tersebut dengan api kecil.6. Jika adonan sudah terlihat mengambang dan berwarna kuning keemasan, maka sudah matang dan bisa diangkat, kemudian tiriskan7. Setelah dingin, celupkan telur gabus ke dalam glaze coklat8. Lalu, gulingkan telus gabus yang telah berbalur coklat dengan wijen9. Telur gabus balut coklat wijen siap dihidangkan

    Telur Gabus Manis dengan Ketan Putih

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    Milade Annisa Muflihaini, briliofood.net ©2021 Merdeka.com

    Bahan:

  • 200 gram tepung ketan putih
  • 50-55 gram tepung terigu
  • 2-3 butir telur
  • 60-80 gram butter/mentega
  • 1/2 sdt garam
  • 50 gram gula halus
  • 75-100 gram gula pasir
  • 50 ml air
  • 1/2-1 sdm perasan air lemon (opsional)
  • pewarna makanan (opsional)
  • Cara Membuat Telur Gabus Manis dengan Ketan Putih:

    1. Masukkan telur, garam dan mentega (boleh dilelehkan terlebih dahulu).2. Kemudian kocok telur hingga berbuih.3. Masukkan sedikit demi sedikit tepung terigu dan tepung ketan putih.4. Uleni adonan hingga kalis.5. Adonan boleh ditambah pewarna atau sesuai selera.6. Bentuk bulatan kecil-kecil kemudian pelintir dgn kedua tangan.7. Masukkan telur gabus ke wajan berisi minyak goreng. Masukkan telur gabus hingga terendam minyak seluruhnya.8. Setelah terendam, nyalakan kompor dengan api kecil-sedang. Goreng hingga matang.9. Setelah matang, angkat dan tiriskan. Sisihkan terlebih dahulu10. Siapkan wajan. Masukkan 50ml air dan didihkan sebentar.11. Masukkan gula pasir dan perasan air lemon. Aduk perlahan hingga larut dan membentuk larutan karamel yg sempurna.12. Masukkan seluruh telur gabus yg sudah ditiriskan. Aduk terus perlahan-lahan dengan api kecil hingga seluruh permukaan telur gabus terselimuti gula.13. Setelah air gula menyusut dan hampir keras, masukkakan gula halus, kemudian aduk perlahan lahan agar bubuk gula halus tercampur merata.10. Setelah dirasa cukup, angkat dan siap disajikan.

    Telur Gabus Tanpa Keju Sederhana

    cara membuat telur gabus tanpa keju

    @Anita_desy , Cookpad ©2021 Merdeka.com

    Bahan: 

  • 250 g tepung tapioka
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1 sdt garam (bisa d ganti Royco/masaco)
  • 2 butir telur
  • 2 sdm margarin (cairkan)
  • Cara Membuat Telur Gabus Tanpa Keju Sederhana:

    1. Kocok telur,garam dan baking powder. Aduk terus sampai larut.

    2. Masukkan tepung tapioka, terigu ke dalam kocokan telur tadi. Uleni sampai Kalis, lalu tambahkan margarin cair. Jika adonan belum kalis, tambahkan sedikit air sampai Kalis.

    3. Cetak adonan memanjang dengan tangan. Dan olesi dengan minyak goreng dingin.

    4. Setelah itu goreng sampai agak kecoklatan menggunakan api sedang cenderung kecil agar matangnya merata,

    5. Angkat dan tiriskan. Setelah telur gabus dingin, baru disimpan dalam toples kedap udara.

    Itulah beberapa cara membuat telur gabus tanpa keju anti gagal yang enak dan renyah. Begitu mudah dengan bahan yang mudah dijumpai. Selamat mencoba.

    (mdk/kur)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil
    Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

    Intip resep puding telur susu yang lembut dan enak, tetapi tetap mampu memberikan nutrisi yang baik bagi si kecil.

    Baca Selengkapnya
    Resep Telur Dadar Khas Warteg, Bisa Lebar dan Gurih
    Resep Telur Dadar Khas Warteg, Bisa Lebar dan Gurih

    Kini, Anda memiliki kesempatan untuk menyiapkan sendiri telur dadar gaya warteg yang tebal dan gurih di rumah. Berikut panduannya.

    Baca Selengkapnya
    Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat
    Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat

    Meskipun citarasa buah mengkudu tidak begitu enak, namun buah ini memiliki banyak manfaat yang luar biasa. Inilah metode yang tepat untuk mengolahnya.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Cara Bikin Telur Rebus yang Mudah Dikupas dan Matang Sempurna, Hanya Butuh Waktu 7 Menit
    Cara Bikin Telur Rebus yang Mudah Dikupas dan Matang Sempurna, Hanya Butuh Waktu 7 Menit

    Dengan metode ini, telur yang direbus dapat matang dalam rentang tujuh menit dan tetap mudah untuk dikupas. Berikut ini tahapan-tahapannya.

    Baca Selengkapnya
    7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan
    7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

    Cara menghaluskan kulit wajah pria yang kasar bisa menggunakan bahan-bahan alami.

    Baca Selengkapnya
    Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini
    Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

    Salah satu permasalahan kulit yang umum terjadi ketika seseorang semakin menua adalah kulit kendur. uk, simak cara mengencangkan kulit secara alami!

    Baca Selengkapnya
    Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat
    Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

    Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

    Baca Selengkapnya
    6 Tips Memasak Menu Lebaran Serba Cepat dan Anti Ribet, Hemat Waktu Banget!
    6 Tips Memasak Menu Lebaran Serba Cepat dan Anti Ribet, Hemat Waktu Banget!

    Anda merasa selalu menggunakan banyak waktu saat memasak hidangan di Hari Raya Idul Fitri? Mungkin Anda perlu membaca ulasan yang berikut ini.

    Baca Selengkapnya
    Cara Masak Beras Ketan Agar Lembut dan Matang Sempurna, Tanpa Dikukus Lama
    Cara Masak Beras Ketan Agar Lembut dan Matang Sempurna, Tanpa Dikukus Lama

    Ternyata, untuk menciptakan beras ketan yang lembut, tidaklah perlu menghabiskan waktu berjam-jam selama proses pengukusan. Ayo lihat cara melakukannya.

    Baca Selengkapnya